Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nano Ceramic Tawarkan Pelindung Cat Murah Dan Tahan Lama

Arief Aszhari - Minggu, 2 Oktober 2016 | 07:09 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta- PT Nano Ceramic Indonesia (NCI) sebagai distributor resmi Nano Ceramic, produk perawatan kendaraan premium resmi meluncurkan produk terbarunya, Nano Ceramic SIO5 EXTremeHD.

Dijelaskan Ani Rezki Arida, CEO PT NCI, produk ini mengandung dua lapisan tipis yang berfungsi melindungi lapisan cat kendaraan selama lima tahun dengan kekerasan dan kilap yang maksimal.

"Produk baru ini dapat merawat cat kendaraan selama lima tahun, sekaligus juga mengilapkan serta dapat berfungsi pula sebagai anti gores," buka Ani Rezki di launching Nano Ceramic SI05 EXTremeHD, di Oria Hotel, Jalan KH Wahid Hasyim, Jakarta Pusat (1/10).

Launching pelindung cat Nano Ceramic di Jakarta (1/10)

Produk Nano Ceramic ini juga telah diproduksi di Indonesia dan membuat harga jualnya jauh lebih kompetitif dibandingkan produk sejenis yang diimpor baik dari Inggris, Korea, Jepang, serta Singapura.

"Kami sangat tertarik dengan kekuatan pelapis yang tipis ini dan kami juga bangga untuk memproduksinya karena mendapat dukungan dari Jerman sehingga biaya produksi jadi lebih rendah di Indonesia," sambung Ani.

Tidak hanya kompetitif, produk ini juga memiliki keunggulan dengan lapisan di dalamnya berupa anti gores dan hidrofobik.

Keunggulan ini melebihi semua lapisan Nano yang tersedia di pasaran saat ini.

Untuk Nano Ceramic SIO5 EXTremeHD ini dikemas dalam botol berukuran 15 mililiter dan karena kekuatannya maka tidak dibutuhkan banyak cairan untuk melindungi satu unit mobil.

Sebagai contoh, untuk melindungi cat mobil MPV mewah seperti Vellfire hanya kurang dari 15 mililiter dan untuk sedan secara normal hanya 10 mililiter.

"Setelah kami komparasi dengan produk Nano Ceramic sejenis di Jerman, produk kami 20 persen lebih tebal dan tentunya lebih hemat karena tidak membutuhkan cairan yang lebih banyak dari produk lain," jelas Willem Van de Vrie, Quality Product Manager Nano Ceramic.

Berbicara soal harga, Nano Ceramic SIO5 ini dibanderol Rp 8,5 juta untuk spesifikasi mobil primary dan Rp 10 juta untuk jenis mobil luxury. (otomotifnet.com)

Editor : Arief Aszhari

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa