Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Toyota Fortuner 2.5 VNT 2013

Parwata - Selasa, 18 Oktober 2016 | 08:45 WIB

Beberapa part merupakan barang impor dan memang bikin ganteng tampilan luarnya

Jakarta - Sama-sama main pelek ukuran 18 inci, namun berbeda jenis kendaraan. Sebelumnya, Rafiandra Lubis senang main ceper dengan pelek 18 inci di Toyota Vios. Maka kali ini dipakaikan ke Grand Toyota Fortuner 2.5 VNT. Loh kok ganti dari sedan ke SUV? Pria yang kampusnya di kawasan Grogol, Jakbar itu bilang bahwa penyakit bosan sedang menghinggapinya. “Selain itu, kondisi jalan yang membuat saya merasa lebih enak pakai Fortuner,” jelas Andra, panggilan akrabnya.

Oh iya, pelek ukuran 18 inci dengan lebar 8,5 inci yang dipasang Andra ini bukan barang lokal. Label TRD di pelek yang notabene dipakai Fortuner produksi Thailand, didatangkan dan dipadukan dengan ban Yokohama Geolandar ukuran 275/60R18. Oleh karena kendaraan yang dipakai jenis SUV, maka Andra memilih untuk enggak memodifikasi sektor eksterior. Tapi lebih fokus untuk upgrade performa dan kaki-kaki. Ini dia upgrade yang dilakukannya.   oct/otomotifnet.com

Data Modifikasi

Pelek: TRD 18 x 8,5 inci
Ban: Yokohama Geolandar 275/60R18
Piggyback: Dastek Unichip Q4 + iDrive
Center pipe: Custom
Filter: K&N
Lift Kit: OME (Old Man Emu)
Brake Assy: Toyota Hilux
Gril: TRD
Stop lamp: Aftermarket

Plus: Pasang pelek dan piggyback cukup memuaskan hasrat modifikasi
Minus: Dalaman enggak disentuh ubahan

Editor : Parwata

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa