Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Marc Marquez Menumbangkan Banyak Rekor

Minggu, 16 Oktober 2016 | 17:59 WIB

Motegi – Marc Marquez mengklaim gelar juara dunia 2016 di Motegi, Jepang (16/10). Ini mahkota juara dunia ketiganya dalam empat tahun. Menang di Motegi, ini rekor lain pembalap tim Repsol Honda itu.

• Marquez adalah pembalap termuda yang memenangi gelar juara dunia kelas utama, pada usia 23 tahun 242 hari. Ia melewati rekor Mike Hailwood yang 24 tahun 108 hari, ketika memenangkan gelar 500 cc ketiga berturut-turut pada tahun 1964.

• Marquez juga pembalap termuda sepanjang masa yang memiliki lima gelar kejuaraan dunia (1 kali di 125 cc dan Moto2, serta 3 kali di MotoGP). Mengalahkan rekor Valentino Rossi yang 24 tahun 238 hari ketika meraih gelar kelimanya di kejuaraan MotoGP 2003.

• Marquez memenangi seluruh tiga titel juara MotoGP mengendarai Honda, menyamai jumlah gelar kelas utama yang dicapai oleh Valentino Rossi saat mengendarai Honda (1 kali kelas 500 cc dan 2 kali MotoGP).

Satu-satunya pembalap yang telah memenangkan gelar juara dunia lebih dari itu di kelas premier untuk Honda, adalah Mick Doohan yang memenangkan gelar juara GP 500 cc lima kali.

• Marquez menyamai Jorge Lorenzo sebagai pembalap Spanyol dengan lima gelar juara dunia. Hanya ada satu rider Spanyol yang memiliki titel lebih banyak dari mereka. Yaitu Angel Nieto dengan 13 gelar juara dunia (7 kali kelas 125 cc dan 6 kali di 50 cc).

• Dengan kemenangannya di GP Jepang, Marquez telah memenangkan balapan setidaknya lima kali per musim selama tujuh tahun terakhir (di berbagai kelas). Sesuatu yang dicapai sebelumnya oleh dua pembalap dalam sejarah 68 tahun balap motor ini: Giacomo Agostini dan Mike Hailwood.

• Selama 2016 Marquez telah menang melebihi pencapaian pembalap lain di kelas MotoGP dengan lima kali menang, paling banyak naik podium (11 kali) dan pole position paling banyak (6 kali). (otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa