Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KTM Super Duke R 2017, Si Buas Yang Makin Beringas

Jumat, 11 November 2016 | 10:08 WIB

Milan, Italia - Line-up Duke Series sepertinya bakal mendapat revisi habis-habisan untuk kalender penjualan 2017. Setelah Duke 390 dan Duke 125, model flagship Super Duke R juga mendapat jatah giliran.

Yups, pabrikan Austria baru saja meluncurkan Super Duke R versi 2017 di ajang EICMA Milan 2016. Sport naked berjuluk "The Beast" ini mendapat sejumlah pembaruan baik di sektor mesin maupun desain.

Dari sektor mesin, Super Duke R 2017 menggunakan mesin LC8 V-Twin baru yang mampu memuntahkan tenaga maksimal 174,3 dk. Si Buas juga mendapat suspensi depan 48 mm baru dari WP, LED headlamp, LED DRL, dan sudah mengusung keyless ignition.

Dari segi desain, motor berbobot 195 kg, kini tampil lebih berotot dan brutal, dengan frame teralis yang diekspos secara berlebihan. Meski bertampang preman yang identik dengan kejahatan, Super Duke R 2017 mendapat sejumlah fitur modern di tubuhnya. Panel instrumennya full layar TFT dan sudah mengaplikasikan sistem multimedia Ride My yang menawarkan konektivitas ke smartphone dan pemutar media.

Motor berlabel "The Beast 2.0" ini juga mendapat serangkaian paket upgrade di antaranya kontrol traksi (Motorcycle Traction Control), Motorcycle Stability Control with Cornering ABS by Bosch, dan cruise control.

Gimana? Gahar gak?,(otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa