Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wuih...Honda Akan Ikut AP250 Pakai All New CBR250RR!

Antonius Yuliyanto - Senin, 21 November 2016 | 17:37 WIB

Jakarta - Baru mulai dikirim ke pemesan pertama, Honda terus gas pol promo All New CBR250RR. Salah satunya lewat aktivitas balap. Menurut salah satu sumber di Astra Honda Motor yang menangani tim balap, direncanakan akan diikutkan AP(Asian Production) 250 2017.

“Jadi nanti setelah seri akhir ARRC Buriram, Thailand langsung ada tes CBR250RR untuk persiapan ikut AP250 2017, semoga saja hasilnya sukses,” ujar pria yang menangani Astra Honda Racing Team ini.

Menurut pria ramah ini, motornya langsung disiapkan oleh Honda Jepang, tepatnya oleh tim di pabrik yang terletak di Kumamoto. Pabrik ini juga yang memprodusi moge-moge Honda, termasuk versi jalan raya motor MotoGP, RC213V-S.

Jika 2017 Astra Honda Racing Team benar mengikutkan CBR250RR di AP250, tentu sangat menarik nih! Karena sejak kelas ini dibuka, Honda Indonesia belum pernah ikut, hanya AP Honda Thailand dengan CBR300R. Dan dengan CBR250RR, tentu dari konfigurasi mesin akan lebih sepadan, sama-sama 2 silinder.

Bagaimana tanggapan langsung dari petinggi Astra Honda Motor (AHM)? “Belum bisa bicara sekarang, nanti pasti akan diumumkan. Yang pasti memang risetnya bukan di sini,” terang Koji Sugita, Marketing Director PT AHM saat ditanya ketika turing perdana CBR250RR di Bali.

Wah jadi memang benar nih!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa