Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Honda Civic FD1 2008 Semua Sektor Untuk Kontes

Parwata - Selasa, 6 Desember 2016 | 19:42 WIB

Konsep modifikasinya street racing, hasilnya bisa menyabet gelar The King di beberapa kontes di pulau Sumatera

Jakarta - Sebut saja nama pemilik Honda Civic FD1 ini Arjuna, karena ia enggan dikenal. “Biar mobil saya ini saja yang lebih dikenal orang, hehehe,” kekeh Arjuna. Padahal modifikasinya tidak main-main, hampir semua sektor terkena sentuhan tangan dingin Harpit, dari rumah modifikasi Creative Automodified di Pekanbaru.

“Untuk sampai jadi seperti ini, kita habiskan waktu sekitar 6 bulan lamanya,” ujar Harpit. Kosepnya jelas, yaitu street racing. “Saya maunya total luar dalam, jadi enggak hanya sekedar tampilan saja, tapi juga performa dan handling harus ditingkatkan juga,” tegas Arjuna. Mantap nih!

Akhirnya cat asli pun langsung dikerok dan cat chameleon 10 colours dari Colour King pun langsung diguyur ke sekujur bodi. Tak hanya itu, body kit custom dan side skirt, berikut bumper belakang Civic Mugen RR juga ditambahkan, plus splitter carbon di bagian bawahnya.

Yang paling menarik perhatian selain catnya adalah sepatbor depan, kap mesin, dan bagasi, semuanya diganti dengan panel karbon. Pol! Lalu untuk kaki-kaki, pengusaha ini memasang pelek Garson Ryugi yang juga sudah di-custom dengan dilapis karbon. Pelek ini berukuran 18x10+12 inci dan dibalut ban Achiles 123S ukuran 215/40R18 depan 265/35R18 belakang.

Nah, mesinnya pun tak kalah heboh. Satu gelundung mesin eks- Integra DC5 dengan kode K20 sudah disiapkan dan langsung dipasang. Tak cukup, masih ditambah turbo custom Garett TD04 biar makin ngacir. “Yang rumit penempatannya, karena ruangannya lebih sempit, belum lagi pasang turbonya.

Untunglah semuanya bisa terpasang rapi dan berfungsi,” ujar Harpit. Tentu saja semua engine mounting berubah dudukannya mengikuti mesin baru ini. Berikutnya adalah interior. Sama seperti eksterio, hampir rseluruh bagian sudah berlapis karbon. Mulai dari dasbor, door trim, setir dan konsol tengah, didominasi oleh panel karbon kombinasi karbon merah dan hitam. Terakhir di kabin belakang sampai bagasi disesaki audio.

Menariknya ada turn table lansiran Pioneer di bagasi. “Kalau yang ini fungsinya ketika kontes, bisa jadi show stopper, hahaha,” gelak Arjuna lagi. Bisa jadi juragan karbon nih… • Kyn/otomotifnet.com

Data Modifikasi

Mesin
Swap engine K20, custom turbo, intercooler Apexi, blow off HKS, open filter Apexi, standalone ECU Mega Squirt, carbon panel engine

Interior
Jok Bride Cuga carbon, dashboard full carbon, roll-bar 6 titik, safety belt Takata 6 titik, custom console carbon, setir carbon, door trim carbon, handbrake racing, pedal Mugen, shift knob Mugen, NOS, subwoofer 12 inci 4 pcs Venom Diablo, power monoblock 2 pcs Venom, power 4 channel Cielo, speaker Coaxial Cello 2 set, monitor 7 inci 5 pcs, monitor 9 inci 1 pcs, LED TV 22 inci 2 pcs, HU Pioneer

eksterior
Custom body kit + splitter carbon, side skirt Mugen + splitter carbon, bumper belakang Mugen RR + rear diffuser custom carbon, kap mesin Mugen RR carbon, bagasi carbon, overfender custom Rocket Bunny, fender carbon, roof carbon, spion carbon, custom roof spoiler, custom GT wing carbon, door handle carbon, repaint chameleon 10 colours

kaki-kaki
Underbrace Cusco, Skunk2 camber kit, ASR, Beaks, K-Sport coilover bag suspension 2 channel, pelek Garson Ryugi custom carbon 18x10+12 inci, ban Achiles 123S, BBK Brembo 6 pot & 4 pot, repaint undercarriage

Plus: Modifikasi di semua sektor
Minus: Kurang nyaman untuk digunakan harian

Editor : Parwata

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa