Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Menghindari Jembatan Cisomang, Bisa Sambil Wisata Lho

toncil - Jumat, 23 Desember 2016 | 17:58 WIB

Jakarta Jembatan Cisomang sudah mulai ada pembatasan kendaraan yang boleh melintas. Ada jalur alternatif yang sekaligus menawarkan wisata.

Truk-truk besar sudah tak boleh lagi melintas. Meski demikian, kekhawatiran tetap tersimpan pada benak pengguna mobil golongan 1 (sedan, jip, pikap/truk kecil dan bus), yang diperbolehkan melintas. 

Pihak PT Jasa Marga sudah mengeluarkan jalur alternative yang bisa dilewati. Selai itu masih ada yang lain, dan ini sekaligus menawarkan wisata liburan. 

Alternatif lainnya yakni memilih keluar di gerbang tol Subang. Jika demikian, berarti akan sedikit melintas di tol Cipali dan keluar di km 116. 

Keuntungannya, melintas di tol Cipali relatif lebih sepi dibanding tol Cikampek-Cileunyi yang sudah mulai padat. 

Saat keluar tol, jalan juga cukup mulus. Namun wajib berhati-hati dengan pengendara motor. Mengenai petunjuk jalan juga sangat jelas. Jadi tak perlu takut kesasar jika hanya ingin ke Bandung. 

Melintas di jalur ini juga bisa sekaligus wisata. Sebab, setelah keluar dari Subang dan menuju Bandung, akan melewati beberapa tempat wisata. 

Kawasan Ciater yang terkenal dengan pemandian air panas akan dilintasi. Kemudian wisata Gunung Tangkuban Perahu juga akan terlewati. Belum lagi wisata outdoor daerah Cikole. Mumpung mendekati liburan

Bukan itu saja, dengan memilih jalur ini, pengguna kendaraan golongan 1 tersebut juga akan dimanjakan dengan pemandangan kebun teh selama perjalanan. 
Subang, bisa jadi jalur alternatif yang menguntungkan. (otomotifnet.com)  

Editor : toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa