Jakarta - Sukses sebagai model terlaris Honda Prospect Motor (HPM) tahun lalu, Honda Mobilio siap berbenah dengan kemunculan versi faceliftnya, 12 Januari 2017 mendatang.
Versi facelift model low multi purpose vehicle (LMPV) pabrikan asal Jepang ini akan mendapatkan berbagai ubahan, baik dari segi eksterior maupun interior.
Lalu, berapa banderol Honda Mobilio facelift ini?
Hasil kasak-kusuk di salah satu dealer Honda di Jakarta, pihak sales atau tenaga penjual pabrikan berlambang huruf H ini tidak bisa memberikan informasi pasti, terkait harga Honda Mobilio facelift.
"Harganya belum keluar, kemungkinan besar beda harganya Rp 3 sampai Rp 5 juta, bisa juga sampai Rp 10 juta," ujar salah satu sales Honda yang namanya enggan disebutkan ini saat berbincang dengan OTOMOTIFNET, Senin (9/1).
Untuk ubahannya, sang sales menyebutkan versi facelift Honda Mobilio akan memiliki headrest depan yang sudah terpisah, jok baris kedua lebih tebal, dan untuk tipe E sudah ada steering switch.
"Untuk tipenya masih sama, S, E, RS, dan Prestige. Namun audio tipe RS layarnya lebih lebar sedikit," pungkasnya. (Otomotifnet.com)
Editor | : | Arief Aszhari |
KOMENTAR