Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Moge dan Trail Baru KTM di Indonesia Masih Tunggu Semester Dua 2017

Dimas Pradopo - Selasa, 17 Januari 2017 | 05:31 WIB

Jakarta - Seperti diketahui, merek KTM di Indonesia dipegang oleh dua agen. Untuk yang memasarkan model di bawah 400 cc dilakukan oleh PT Penta Jaya Laju Motor (PJLM). Sedang untuk line-up mogenya dipasarkan oleh PT Jaya Selaras Sejahtera (JSS). PT PJLM sudah jelas akan memasarkan Duke 250 MY 2017. Lalu bagaimana dengan rencana model baru PT JSS tahun ini?

"Belum ada yang baru, karena model 2017 sudah kami luncurkan di Juni 2016," terang Widy Deryan, dari PT JSS. "Malah saat ini, model 2017 sudah pengiriman ke Indonesia yang kesekian kali," lanjut Widy.

Untuk informasi, beberapa model yang paling diminati di Indonesia adalah dirt bike tipe enduro Six Day Series."Tahun ini Spanyol series,' tambah pria ramah ini.

Sedangkan untuk model 2018 yang akan dirilis Juni 2017 mendatang, Widy belum bisa berkomentar banyak."Ada beberapa prototipe yang tampil di pameran dunia, tapi belum ada keputusan model apa saja yang akan dibawa ke Indonesia," jelasnya.

Beberapa perkiraan produk tersebut adalah KTM 800 Adventure, KTM 1290 Super Duke R, dan KTM 790 Duke prototipe. Kira-kira yang mana ya yang bakal di bawa ke Indonesia? (Otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa