Jakarta - Di balik berita Rolls-Royce tersangkut suap kepada beberapa pihak dalam hal pembelian mesin dan pesawat, di segmen mobil justru menyabet penghargaan. Dawn, salah satu tipe Rolls-Royce menyabet penghargaan sebagai best luxury car berdasar penilaian jurnalis di Inggris. Terdapat sebanyak 27 profesional wartawan yang ikut menilai mobil racikan Inggris tersebut. Sejak diproduksi pada Maret 2016 lalu, Dawn sudah menyabet berbagai penghargaan.
Bahkan bukan saja dari media otomotif, tapi juga media umum. Selain itu, tak hanya dari Inggris, namun juga internasional. Hal ini membuktikan kalau Dawn cukup diterima oleh masyarakat internasional. “Sejak awal diperkenalkan, Dawn terus menyasar pada generasi baru untuk menjangkau Rolls-Royce. Inilah yang menjadi penyokong suatu kemewahan yang ditawarkan oleh Rolls-Royce dalam sejarahnya,” sebut Torsten Muller-Otvos, Chief Executive Officer, Rolls-Royce Motor Cars dalam siaran persnya.
Dalam sejarah penjualan Rolls-Royce, pada 2016 meningkat sebanyak 6 persen. Sementara itu, untuk kawasan Asia-Pasifik juga mengalami peningkatan sebesar 5 persen. • toncil/otomotifnet.com
Editor | : | Parwata |
KOMENTAR