Jakarta - Melalui sebuah bocoran dokumen sketsa paten, Honda mengungkap rencana membuat model baru pengganti CBR600RR. Sebelumnya, gambar sketsa ini dipastikan berbeda dengan bocoran sketsa paten sebelumnya yang mengungkap rencana Honda membuat motor bermesin V4.
(Baca: http://otomotifnet.com/Motor/News-Apm/Honda-Akan-Buat-Moge-Baru-Pengisi-Celah-Cbr1000rr-Dan-Rc213v-S)
Sketsa paten ini memperlihatkan rancangan awal calon generasi penerus CBR600RR. Potongan sketsa berkonsentrasi pada desain sistem air intake baru yang bakal diterapkan di moge berkapasitas 599cc ini.
Kendati Honda belum mengonfirmasi keabsahan dokumen ini, namun kuat indikasi jika Honda akan membuat model baru pengganti CBR600RR. Hal ini telah dikuatkan pernyataan salah satu petinggi Honda Prancis.
"Untuk saat ini pengembangan model baru CBR600 memang ditangguhkan. Namun tidak menutup kemungkinan kita akan melanjutkannya kembali jika kondisi pasar telah berubah," tutur Bruno Chemin, Public Relation Honda Prancis, saat diwawancarai Morebikes, Oktober 2016 lalu.
Honda CBR600RR kali pertama diproduksi pada 2003 sebagai wujud replika balap CBR600F. Sebelumnya, mesin CBR600RR juga dijadikan sebagai penyuplai tunggal di ajang balap Moto2, sebelum Honda menarik diri karena regulasi Euro4 yang berlaku mulai Januari tahun ini. (Otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR