Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Adu Irit Sopir Truk Volvo, Pemenangnya Bakal Bertanding Di Swedia

Harryt MR - Kamis, 2 Maret 2017 | 19:02 WIB

Jakarta - PT Volvo Indonesia menghajat kompetisi adu irit sopir truk Volvo. Kompetisi tahunan ini bertajuk Volvo Fuelwatch Challenge 2017.

Adu irit sopir truk Volvo ini telah berlangsung kedelapan kalinya. Tahun ini digelar serentak secara nasional. Para sopir truk Volvo yang dinilai paling irit bakal dibandingkan seluruh dunia.

Penyaringan para pengemudi bakal digelar mulai tanggal 27 Februari – Mei 2017. Gelaran ini bentuk inisiatif Volvo global yang diadakan setiap tahun.

Ajang ‘Volvo Fuelwatch Challenge’ juga bertujuan untuk mengurangi biaya operasional sehingga dapat meningkatkan keuntungan para pelanggan, di samping itu meningkatkan kesadaran tentang pentingnya keselamatan.

"Mengamati harga bahan bakar yang cukup tinggi dalam beberapa bulan terakhir, kami memperkirakan dengan berkurangnya pasokan bahan bakar fosil, harga bahan bakar akan meningkat dari waktu ke waktu dan hal ini akan menjadi beban berat bagi banyak perusahaan pengangkutan serta mempengaruhi pendapatan bisnis mereka.

Konsep Fuelwatch diciptakan sebagai patokan untuk membantu para pelanggan kami mengatasi masalah ini dengan mengajar dan mendorong pengemudi truk perusahaan untuk mengadopsi cara mengemudi yang lebih efisien,” sebut Valery Muyard, Presiden Direktur, Volvo Trucks Indonesia.

Lebih dari 200 pengemudi truk akan berpartisipasi dalam kompetisi tahun ini. Adu irit sopir truk Volvo dikemas dalam kompetisi yang terdiri dari latihan konsep-konsep dasar seperti optimasi truk dan pemeliharaan, efisiensi bahan bakar, dan teknik aman berkendara.

Tes teori di putaran awal akan diadakan di sepuluh lokasi pelanggan Volvo Trucks di seluruh Indonesia. Para pemenang kemudian akan bersaing dalam tantangan mengemudi yang dipraktekan secara langsung di ajang semi-final yang berakhir di Jakarta.

Pemenang putaran tersebut akan lanjut untuk bersaing mendapatkan gelar juara akhir di Swedia September 2017. (Otomotifnet.com)

Editor : Harryt MR

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa