Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pernah Ditilang, Komedian Pam Pam Anggap Tilang Tidak Mendidik

Rabu, 5 April 2017 | 16:15 WIB

Jakarta- Pernah ditilang polisi, komedian Pam Pam selalu ngeyel jika harus berhadapan dengan pengayom masyarakat tersebut.

Dijumpai di kawasan Menteng, pria bernama asli sentot Gdijaya Ashari ini mengatakan dirinya kurang setuju dengan sistem tilang yang berada di Idonesia.

"Aku tuh waktu ditilang tipikal orang ngeyel. Karena menurut aku, sistem tilang itu enggak mendidik. Kalau mau, misalnya diberikan tanda sampai tiga kali dengan metode diberi lubang pada SIMnya, kalau sudah sampai tiga kali tapi masih melanggar juga apapun bentuk pelanggarannya baru bisa ditilang," kata Pam Pam ditemui di bilangan Menteng, Jakpus, Minggu (2/4).

"Kalau sekarang kan, pelanggaran apapun itu bentuknya semua sama. Ambil SIMnya, sidang. Itu yang menurut aku enggak adil. Jadi orang takut hukum bukan karena dia sadar cuman karena takut ditilang aja," tambahnya.

Pam Pam mengaku, dulunya ia adalah seorang guru. Nah, hal itulah yang ia contohkan kepada seluruh anak muridnya ketika melakukan kesalahan.

"Karena pribadi aku guru, kalau dulu aku ngajar, anak murid aku ngelakuin kesalahan, ya aku kasih peringatan dulu, bukannya langsung dihukum. Karena bagimana mau kasih dia kesempatan buat berubah kalau enggak kita kasih kesempatan," ujarnya.

Di dunia entertainment, Pam Pam dikenal sebagai selebriti dengan kiprah cukup banyak. Salah satunya bermain di acara Pesbukers. (Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa