Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pemimpin Klasemen Moto2 Morbidelli: Valentino Rossi Seperti Lionel Messi

Selasa, 2 Mei 2017 | 15:07 WIB

Italia – Pemimpin klasemen Moto2 Franco Morbidelli, membandingkan jawara MotoGP Valentino Rossi dengan bintang sepak bola Barcelona Lionel Messi.

Franco Morbidelli yang memenangkan tiga balapan pembuka musim 2017 ini, unggul 19 point dari saingan terdekatnya Thomas Luthi di klasemen.

Pembalap Italia berusia 22 tahun itu, telah menghabiskan banyak waktu berlatih di ranch milik Valentino Rossi di Tavullia.

Sebagai bagian dari VR46 Riders Academy, ia berlatih secara teratur bersama juara dunia sembilan kali itu.

Latihannya bareng beberapa pembalap Italia lainnya termasuk Lorenzo Baldassarri, Pecco Bangaia dan Nico Antonelli.

Riders Academy menjalankan latihan flat track di sekitar ranch, juga di sirkuit Misano menggunakan Yamaha R6 dan R1.

Peserta mengikuti pelajaran di kelas dalam hal-hal seperti bahasa Inggris, karena akademi tersebut memberi jalan anak-anak muda Italia untuk sukses sebagai pembalap motor profesional.

Latihan dengan Rossi setiap hari serta bimbingan yang diterimanya, membuat Morbidelli membandingkan pengalaman berlatih itu dengannya pesepak bola Lionel Messi.

"Valentino adalah pembalap terkuat sepanjang masa dan (latihan dengannya) sangat fantastis," kata Morbidelli kepada surat kabar Spanyol, Marca.

"Latihan dengan dia itu seperti seorang anak yang ingin latihan sepak bola bersama Messi,” ungkapnya.

“Setiap hari saya belajar banyak hal dan saya selalu catat apa yang dia katakan," jelas Morbidelli, pembalap Moto2 tim Marc VDS.

Gosipnya, pemilik tim LCR Honda Lucio Cecchinhello mengaku bahwa ia ingin menandatangani Morbidelli musim depan di timnya, jika memungkinkan. (Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa