Jakarta - Pembalap Honda yang akan turun di Kejurnas IRS seri 2 kelas 250 cc, di sirkuit Sentul (21/5) akhir pekan ini, langsung dapat support dengan dipinjami ECU HRC.
Eh ternyata, eh ternyata melirik dari kodenya, ECU HRC ini berbeda dengan yang dipakai di ARRC kelas AP250.
ECU HRC untuk kejurnas jika dilihat pada ECU dan bungkusnya, jelas tertulis HRC Honda Racing.
Kode partnya 38770-K64-R02 A754-100079, tentu saja made in Japan!
(BACA JUGA: Wuih Tim Honda Dapat Support-ECU HRC D Kejurnas 250 cc
Sementara ECU CBR250RR ARRC, seperti yang menempel di motor Gerry Salim berkode 38770-K64F-J001 A00018.
Perbedaan yang lainnya untuk ECU peruntukkan kejurnas jelas-jelas berlabel HRC.
Sementara, ECU untuk CBR250RR di pentas ARRC menurut Toshiyuki Inuma, President Director PT Astra Honda Motor saat ditemui di sirkuit Johor, Malaysia, bukan kreasi HRC (Honda Racing Corporation), melainkan racikan Honda R&D Jepang alias tim yang langsung mengembangkan CBR250RR. (otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR