Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Vatikan Serius Menjadi Kota Bebas Emisi Karbon Dengan Menggandeng Opel

Jumat, 2 Juni 2017 | 11:50 WIB
Opel Ampera-e menjadi kendaraan listrik perdana yang mendukung kota Vatikan bebas emisi gas buang knalpot
Opel Ampera-e menjadi kendaraan listrik perdana yang mendukung kota Vatikan bebas emisi gas buang knalpot

Roma - Vatikan benar-benar serius untuk menjadikan sebagai wilayan yang bebas emisi gas buang sebagaimana acara serah terima Opel Ampera-e dari pihak Opel ke Paus Franciscus di Vatikan (31/6).

Pada acara serah terima mobil listrik yang menjadi semangat kota Vatikan menjadi wilayah bebas gas buang dihadiri langsung CEO Opel, Dr. Karl-Thomas Neumann yang menyerahkan langsung produk mobil listrik kreasi Opel kepada pimpinan tertinggi umat Katolik dunia dan Vatika, Paus Franciscus.

"Kami bangga bisa berkontribusi terhadap tujuan dari kota Vatikan menjadi bebas dari karbon monoksida dan karbon dioksida (CO2)."

"Dengan Opel Ampera-e membuat mobilitas dengan tenaga listrik bisa terjangkau dan bisa diperuntukkan harian tanpa kendala," ujar Dr. Kar-Thomas Neumann perihal keunggulan mobil listrik Opel Ampera-e.

Ditengarai Opel Ampera-e mampu menjalani total 520 km tanpa harus melakukan isi ulang baterai yang jadi pemasok daya untuk motor listrik.

Rencananya, kota Vatikan yang menggenjot program kota bebas emisi gas buang itu dengan dukungan  berbagai pihak, bukan hanya Opel saja melainkan juga perusahaan energi asal Italia, Enel, yang mempersiapkan infrastruktor pengadaan listrik dan pengisian ulangnya.

Indikasi mobil bermesin motor bakar bakal dilarang beroperasi nih di kota Vatikan. (otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa