Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Robert Kubica Come Back Menyetir Mobil F1 Di Sirkuit Ricardo Tormo

Rabu, 7 Juni 2017 | 06:17 WIB
No caption
No credit
No caption

Valencia - Siapa tuh Robert Kubica? Dia adalah pembalap F1 yang terakhir membalap musim 2010 silam.

Gara-gara insiden kecelakaan saat mengikuti reli membuatnya cedera tangan amat parah hingga harus mundur dari F1.

Setelah sekian lama dan kembali berlaga di ajang kompetisi mulai dari reli, kemudian balap turing sampai balap ketahanan.

Momentum yang ditunggu-tunggu Robert Kubica kembali di belakang setir F1 terwujud setelah tim Renault Sport F1 mengajaknya melakukan sesi tes privat di sirkuit Ricardo Tormo Valencia, Spanyol (6/6).

Robert Kubica menjalani tes bersama test driver Renault Sport F1, Sergey Sirotkin dengan menggunakan mobil F1 musim 2012, yaitu E20.

Nggak tanggung-tanggung Robert Kubica melahap total 115 lap dan menyampaikan input bila mobil terasa banget gejala understeer dan daya cengkeram bannya minim.

Terhitung luar biasa untuk Robert Kubica yang terakhir kali berada di kokpit F1 2010 silam alias cuti 6 tahun lamanya, namun langsung cepat beradaptasi dan lugas memberikan info dan input terkait dengan setting mobilnya.

Apakah ini pertanda Robert Kubica akan kembali ke jet darat yang telah lama ditinggalkannya?

Mari tunggu perkembangannya selanjutnya. (otomotifnet.com)  

Robert Kubica benar kembali menyetir mobil F1 seperti diunggah Renault Sport F1 lewat akun instagramnya

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa