Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fix, Toyota Voxy, penerus Toyota NAV1 Meluncur Awal Agustus

Selasa, 13 Juni 2017 | 21:19 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta – Kabar Toyota Indonesia akan meluncurkan MPV Premium Toyota Voxy di bulan Agustus akhirnya terjawab.

“Iya, kami luncurkan sebelum GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show),” tegas Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager Marketing PT Toyota Astra Motor pada acara bukber puasa di Jakarta (12/6).

Acara GIIAS 2017 akan dilaksanakan tanggal 10 Agustus sampai 20 Agustus 2017 di ICE BSD Serpong, Tangerang.

Kehadiran Toyota Voxy diharapkan menjadi penerus Toyota NAV1 yang telah discontinued pada akhir tahun lalu. NAV1 diluncurkan pertama pada Desember 2012 dan diperbarui pada 2014.

Kalau NAV1 diproduksi di PT Sugity Creatives di Cibitung, Bekasi, Jawa Barat, sedangkan Voxy masih diimpor. “Kita impor langsung dari Jepang,” ujar Soerjo, panggilan akrab Fransiscus Soerjopranoto.

No caption
No credit
No caption
Dimesin Toyota Voxy sedikit lebih besar dari Toyota NAV1

Dari desain ekterior, Toyota Voxy tampak lebih modern dan futuristis. Pun dengan interiornya yang jauh lebih mewah dan modern.

Bicara ukuran, bodi Voxy sedikit lebih gambot dari NAV1.  Dari data spek dimensi Voxy : 4.710 x 1.730 x 1.825 mm (P x L x T), sedangkan NAV1 berukuran 4.600 x 1.695 x 1.850 mm.

Untuk tenaganya, Voxy tetap menggunakan mesin 3ZR-FAE 4 silinder 16-valve DOHC berkapasitas 1.987 cc dengan teknologi Valvematic seperti dipakai di Toyota NAV1.

Tenaga maksimum yang dihasilkan sebesar 155 dk di 6.200 rpm dan torsi 195 Nm di 4.400 rpm.  (Otomotifnet.com)

Interior Toyota Voxy hadir dengan kemewahan dan modern

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa