Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

World Premiere X-Class, Inilah Pikap Mewah Garapan Mercedes-Benz

Kamis, 20 Juli 2017 | 14:25 WIB
No caption
No credit
No caption

Cape Town - Mercedes-Benz akhirnya meluncurkan produk pikap pertamanya, yaitu X-Class, di world premiere Mercedes-Benz X-Class di Cape Town, Afrika Selatan (18/7).

Mobil yang sempat diperkenalkan sebagai konsep tahun lalu itu sudah mulai masuk produksi semester kedua tahun ini.

Alasan Mercedes-Benz menggarap model pikap ini tak lain karena tren pasar global yang mengindikasi kategori pick-up ini terus berkembang sehingga membuat manufaktur mobil sekaliber Mercedes-Benz pun tak mau kehilangan kesempatan.

Hanya saja, dari namanya saja Mercedes-Benz identik dengan mobil kastra premium yang mengusung filosofi kenyamanan dan keselamatan tetap diusung di model pikap, Mercedes-Benz X-Class ini.

Kalau Mercedes-Benz bikin produk nggak ada yang biasa saja, seperti halnya X-Clas, pikap saja jadi elegan

"Segmen pikap medium secara global sudah siap bersaing di kelas premium."

"Hal itu yang membuat menjadi pionir membuka kelas pikap premium ini untuk menampung konsumen baru di kelas ini."

"X-Class ini produk yang tangguh dengan kemampuan off-road luar biasa namun juga on-road senyaman mobil sedan, cocok untuk transporter keluarga sekaligus gaya hidup," beber Dr. Dieter Zietsche di World Premiere Mercedes-Benz X-Class.

World Premier Mercedes-Benz X-Class ini menandai dipasarkannya di beberapa negara mulai November untuk pasar Eropa dan Afrika Selatan.

Disusul kemudian pasar Australia awal 2018 dan Amerika selatan, seperti Argentina dan Brasil setahun kemudian.

Nah kalau Mercedes-Benz buat pasar Indonesia kapan masuknya nih?

Ya tunggu saja, X-Class ini potensial diminati di Indonesia karena industri perkebunan, pertanian dan pertambangan. (otomotif.net)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa