Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hot Info! Aturan Mobil Listrik dan Hybrid Siap Akhir 2017, Banyak Orang Indonesia Bisa Naik Mobil Listrik 2018

erie - Rabu, 16 Agustus 2017 | 21:39 WIB
No caption
No credit
No caption

JAKARTA-Informasi yang diterima OTOMOTIF menyebutkan bahwa pihak Gaikindo, Kementerian Keuangan, Kementerian Perindustrian, dan juga Kementerian ESDM intensif membahas program mobil listrik dan hybrid.  

Saking mendesaknya kebutuhan program mobil ramah lingkungan itu, menurut sang sumber, pekan-pekan ini dilakukan pertemuan intensif dari pihak-pihak di atas paling tidak dua hari sekali. 

Jika merunut pada program LCEV (Low Carbon Emission Vehicle) maka peruwujudannya akan terjadi di tahun 2025. 

Namun nampaknya usai Presiden Jokowi di berbagai kesempatan menyebut-nyebut soal Elon Musk, bos mobil listrik Tesla, hingga bulan Juli lalu nampaknya itu jadi ‘kode keras’ kalau industri otomotif harus segera merespon secepatnya. 

Masa persiapan industri otomotif nasional hingga tahun 2025 dianggap terlalu lama. 

Informasi dari sang sumber itu lagi, proses mempercepat regulasi soal massalisasi mobil listrik ataupun hybrid nampaknya akan diwujudkan dalam bentuk Keppres. 

Nah, masalahnya menjual mobil listrik ‘murni’ di Indonesia butuh kesiapan infrastuktur yang rumit.

Makanya sebagai perantara, Keppres itu akan mengatur soal penjualan mobil hybrid yang untuk sementara waktu bisa diimpor secara utuh oleh para APM. 

Target yang tengah dikejar adalah akhir tahun 2017. 

Dengan begitu tahun 2018 sudah bisa dijual ke konsumen mobil hybrid dan Anda bisa membeli enggak lama lagi. 

Nah…

 

BMW Indonesia akan pilih model yang sudah ada untuk jadi berspesifikasi hybrid?

Baca juga: 

Sekjen ESDM Optimis Mobil Listrik di Indonesia Akan Berhasil

Insentif Pajak LCEV, Mobil Hybrid dan Listrik Bakal Lebih Terjangkau

 

 

 

Editor : erie

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa