Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mewah, Ini Fitur-Fitur Yang Bikin Betah Di Mobil BMW 530i Luxury Line. Jadi Enggak Mau Turun

Parwata - Selasa, 3 Oktober 2017 | 18:21 WIB
 Untuk mengakses iDrive bisa dengan tombol di monitor 10 inci
Rian/otomotifnet
Untuk mengakses iDrive bisa dengan tombol di monitor 10 inci

Otomotifnet.com - BMW sekarang yang memasuki generasi ke-6, memungkinkan penggunanya terkoneksi dengan mobil via gadget, atau langsung memprogramnya ke dalam sistem menggunakan USB.

Untuk kenyamanan, 530i Luxury Line, sesuai dengan namanya, memiliki tingkat kemewahan tinggi.

Walaupun masih sedikit di bawah seri 7, tapi kenyamanan untuk penumpang dan pengemudi sudah lebih dari cukup untuk sebuah sedan bisnis.

Sama dengan BMW terbaru lainnya, 530i Luxury Line CKD ini juga sudah dilengkapi dengan sistem iDrive.

Sistem iDrive ini juga bisa dipantau via layar sentuh berukuran 7 inci di tengah dasbor.

Tapi bukan hanya untuk pengemudi dan penumpang depan, penumpang belakang juga bisa mengakses iDrive bisa dengan tombol di monitor 10 inci atau via remote control yang tersedia.

Penumpang belakang juga sudah bisa mengatur suhu dan tingkat embusan AC terpisah dari depan dan sisi kanan dan kiri.

Dengan kata lain, BMW 530i terbaru ini sudah dilengkapi dengan sistem 4 zone untuk pengatur udaranya.

Untuk penumpang belakang, privacy bisa terjaga dengan baik, walaupun sudah dilengkapi dengan kaca film, tapi bisa ditambah lagi dengan tirai di kaca belakang dan jendela sisi kanan dan kiri.

Jadi bisa disimpulkan sendiri bagaimana berada di kabin belakang 530i Luxury Line sudah sesuaikah dengan penawarannya.

Editor : Parwata

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa