Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Setelah Malang, FIM Supermoto Asia 2017 Kembali Digelar Di Kota Solo

DAB - Jumat, 22 September 2017 | 21:42 WIB

JAKARTA - Tahun lalu FIM Supermoto Asia digelar Malang, Jawa Timur. Antusiasme yang tinggi membawa kejuaraan bertaraf Asia ini kembali dihelat di Indonesia.

Dalam konfrensi pers yang digelar di Jakarta Selatan (22/9), kota Solo, Jawa Tengah akan menjadi lokasi digelarnya FIM Supermoto Asia tahun ini. Tepatnya di stadion manahan pada 14-15 Oktober mendatang.

"Awalnya kami tidak menduga antusiasme Supermoto di Indonesia cukup besar. Maka dari itu kami ingin menggelar kompetisi ini lagi di lokasi yang berbeda," kata Satheswaran selalu perwakilan dari Supermoto Asia.

Nantinya akan ada 2 nama pembalap dari Indonesia yang sudah pasti berkompetisi. Mereka adalah Pedro Wuner dan Farhan Hendro

"Tapi kita sediakan lagi 5 slot untuk wildcard pembalap Indonesia. Mereka berasal dari kejurnas Supermoto, Motocross atau Road Race. Tergantung rekomendasi dari IMI," Satheswaran menambahkan.

Selain kelas profesional, akan digelar juga kelas komunitas. Hal ini bertujuan untuk mendekatkan dan memberikan pengalaman lebih pada peserta komunitas.

Indonesia menjadi negara kedua setelah seri pertama digelar di Thailand. Terdepat 4 negara dan sisa 4 seri setelah Indonesia, yaitu India, Tiongkok, Singapura, dan Malaysia. (Otomotifnet.com)

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa