Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sempat Posisi 11, Perjuangan Dimas Ekky Kandas di Lap Kedua! Ini Penyebabnya

Parwata - Minggu, 29 Oktober 2017 | 12:46 WIB
Dimas Ekky Pratama Terjatuh
BT Sport 2 Live
Dimas Ekky Pratama Terjatuh


Gridoto.com – Perjuangan jagoan Indonesia di Moto2, Dimas Ekky Pratama yang turun sebagai wild card bersama tim Federal Oil Gresini Moto2 harus terhenti di lap kedua.

Dimas Ekky terjatuh setelah ditabrak dari belakang oleh pembalap asal Australia, Remy Gardner.

Terjadi di tikungan kedua saat Dimas Ekky sedang berada di posisi ke 12.

Tiba-tiba Remy Gardner dari Tech 3 Racing menikung terlalu cepat dan tak terkendali hingga menabrak Dimas Ekky dari belakang.

Hasilnya, Dimas Ekky tak mampu meneruskan balapan, sayang sekali!

Padahal, hanya dalam 2 lap saja Dimas Ekky sudah mampu merangsek maju dari posisi start 28 ke 11.

Dan sebelum ditabrak dari belakang, posisi Dimas Ekky ada di urutan ke 12.

Bukan hasil yang buruk karena Dimas Ekky mampu merangsek cepat ke barisan tengah hanya dalam dua lap.

Hanya nasib baik belum berpihak pada Dimas Ekky yang saat ini menjadi pembalap utama Astra Honda Racing Team di Moto2 CEV Spain ini.

Kesempatan wild card ini diperoleh Dimas Ekky untuk menggantikan Jorge Navarro.

Pembalap Federal Oil Gresini Moto2 yang masih cidera karena kecelakaan beberapa waktu yang lalu.

Editor : Parwata

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa