Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Inilah Honda HR-V Yang Menjadi Champion Autovision AutoLightUp Makassar

Parwata - Senin, 30 Oktober 2017 | 12:27 WIB
Juara  Autovision AutoLightUp seri ke 18
Kyn/otomotifnet
Juara Autovision AutoLightUp seri ke 18

otomotifnet.com - Kontes modifikasi lampu bergengsi Autovision AutoLightUp seri ke 18 di kota Makassar, Sulawesi Selatan, akhirnya mendapatkan dua pemenang pada hari minggu (29/11).

Pihak Autovision juga telah mengumumkan 2 pemenang yang berhak mendapatkan hadiah dari Autovision.

"Champion kali ini diraih oleh Honda HR-V yang headlampnya sudah dimodifikasi dengan rapi dan penampilannya lebih mewah."

"Juga serasi dengan tema modifikasinya secara keseluruhan," buka Lily Hermawan, selaku Direktur CV Sampurna Parts Niaga (SPN) selaku pemegang merek Autovision di Indonesia. 

Mau tahu siapa saja pemenangnya? Sebagai Champion adalah Gank dengan Honda HR-V putih yang headlampnya sudah dimodifikasi oleh Yoong Motor di Surabaya.

Untuk kemenangannya ini Gank mendapat hadiah sebesar Rp 2,5 juta dari Autovision. Selamat!

Apa saja modifikasinya yang membuat mobil Gank menang?

"Headlamp orisinal di custom dengan menggunakan bohlam dan LED Autovision, foglamp Autovision, juga lampu interior LED Autovision," jelas Gank.

Yang pasti tampilan headlampnya jadi semakin mewah!

Lalu keluar sebagai 2nd Champion yaitu Iais R-Garage dengan Honda Jazz GE8 dan mendapatkan paket eksklusif dari Autovision. Selamat ya!

Nah, untuk Anda yang belum sempat berpartisipasi di Autovision AutoLightUp 2017 ini, masih ada kesempatan di kota Padang pada 4-5 November 2017 di gelaran IAM 2017.

Untuk Championnya juga mendapat kesempatan untum ikut serta di final Autovision AutoLightUp di IAM 2017 di Jakarta bulan November mendatang.

Ayo ikutan ya! (Kyn)

Editor : Parwata

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa