Otomotifnet.com - Michele Pirro, pembalap tes tim Ducati pabrikan, sedang jadi incaran banyak orang.
Hal itu setelah Valentino Rossi berkomentar tim Yamaha pabrikan memerlukan pembalap tes yang bagus.
Valentino Rossi merekomendasikan Michele Pirro.
BACA JUGA: Ducati Resmi Perkenalkan Varian Baru Di Ducati World Premiere 2018. Ini Dia Wujudnya
Apalagi melihat penampilan pasukan Ducati menjadi motor paling berkembang pesat di MotoGP musim ini.
Salah satu faktor pendukungnya adalah dukungan test rider yang memilik jam terbang tinggi dan memiliki kapasitas.
Praktis di MotoGP ini hanya ada beberapa tim yang mengontrak pembalap tes berpengalaman dan kapasitasnya sesuai.
Seperti Ducati Team yang memiliki dua pembalap tes, yaitu Casey Stoner dan Michele Pirro.
Selanjutnya KTM Factory Racing yang mengontrak Mika Kallio.
Selebihnya mengandalkan pembalap asal negara pabrikannya.
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR