Otomotifnet.com-Sudahlah capek-capek latihan sampai jatuh segala, pembalap ini harus start dari pitlane di MotoGP Valencia, besok (12/11).
Lalu apa sih apa latar belakangnya sampai nasibnya begitu amat?
Ternyata, Pol Espargaro, pembalap dari KTM Red Bull ini harus start terpisah dari pembalap lain karena timnya dihukum.
Lantaran memakai mesin melebihi alokasi jatah mesin yang semestinya digunakan di musim ini.
(BACA JUGA: Ini Keunggulan Terbesar Yang Dimiliki Mitsubishi Xpander, Coba Tebak?)
Sesuai aturan MotoGP, seorang pembalap hanya boleh pakai 7 mesin selama semusim meskipun balapan tahun ini sampai 18 seri.
KTM sendiri juga Aprillia sebenarnya boleh memakai 9 mesin sesuai konsesi teknikal yang ditetapkan.
Apa daya, KTM Red Bull sudah memakai mesin ke-10 tahun ini yang berarti pembalapnya harus start dari posisi yang enggak kompetitif.
"Kami punya masalah sama sasis. Di Aragon kami berusaha dengan memakai titik mounting baru. Itu berarti mesin-mesin yang kami pakai jadi enggak bisa dipakai lagi," terang Pol Espargaro dikutip dari Motorsport.com.
"Titik mountingnya bikin keretakan di mesin dan mesin-mesin itu jadi rusak, jadi kami harus pakai mesin baru yang mestinya sih dipakai buat tes sehabis balapan ini," lanjutnya.
Duh, padahal KTM lagi menunjukkan performa yang makin bagus.
Mungkin tahun depan ketemu setingan sasis yang oke ya sehingga mesinnya nggak rusak lagi.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR