Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

FItur Andalan Honda CFR150L Lampu Dim Yang Bisa Diatur Pakai Jempol

Parwata - Senin, 13 November 2017 | 12:03 WIB
Saklar lampu dim Honda CRF150L
Popo / Otomotifnet.com
Saklar lampu dim Honda CRF150L

Otomotifnet.com - Fitur passing lamp merupakan salah satu fitur dari Honda CRF150L yang tidak dimiliki pesaingnya.

Lampu kedip atau nama kerennya adalah saklar passing lamp atau lampu dim atau flash high beam alias lampu jauh.

Fungsinya digunakan ketika membutuhkan sorotan lampu lebih terang atau lebih jauh.

BACA JUGA: Sirkuit Silverstone Jadi Host GP Inggris Hingga 3 Tahun Ke Depan

Rider Honda CRF150L juga bisa menggunakannya untuk mengedipkan lampu untuk memperingati pengendara lain dari arah berlawanan.

Berbeda dengan tombol passing lamp khas motor sport yang berada di panel setang sebelah kiri, untuk Honda CRF150L menyatu dengan switch lampu dekat-jauh.

Headlamp Honda CRF150L
Reyhan / GridOto.com
Headlamp Honda CRF150L

Bagimana menggunakannya? Sangat mudah, karena lokasinya mudah dijangkau oleh jempol kiri.

Cukup menekan tombol ke arah bawah, maka lampu dim akan berkedip.

Tipe switch passing lamp di CRF150L ini sudah diaplikasikan Honda di tipe lain, seperti New Megapro FI.

BACA JUGA: Marc Marquez Kebanjiran Ucapan Selamat, Ada Yang Unik Di Video Ini

Untuk spesifikasi lampu depan, Honda CRF150L menggunakan tipe halogen HS1 dengan daya 35 watt.

Berikut adalah spesifikasi lengkap Honda CRF150L yang dibandrol Rp 31,8 juta on the road untuk DKI Jakarta, ini dia :

Panjang x Lebar x Tinggi : 2.119 x 793 x 1.153 mm
Jarak Sumbu Roda : 1.375 mm
Jarak Terendah ke Tanah : 285 mm
Jarak Tempat Duduk : 869 mm
Berat Kosong : 122 kg
Kapasitas Tangki Bahan Bakar : 7.2 L
Tipe Mesin : 4-Langkah, SOHC, Satu Silinder
Tipe Pendinginan : Pendingin Udara
Sistem Suplai Bahan Bakar : PGM-FI (Programmed Fuel Injection)
Volume Langkah : 149.15 cm3
Diameter x Langkah : 57.3 x 57.8 mm
Perbandingan Kompresi : 9.5:1
Daya Maksimum : 9,51 kW (12,91 PS)/8.000 rpm
Torsi Maksimum : 12,43 Nm (1,27 kgf.m)/6.500 rpm
Tipe Transmisi : 5-Speed
Pola Pengoperan Gigi : 1 – N – 2 – 3 – 4 – 5
Tipe Starter : Pedal dan Elektrik
Tipe Kopling : Manual, Multiplate Wet Clutch
Tipe Minyak Pelumas : Basah
Kapasitas Minyak Pelumas : 1.0 Liter (Penggantian periodik)
Tipe Rangka : Semi Double Cradle
Jenis Velg : Aluminium
Ukuran Ban Depan : 2.75 – 21 45P (Ban Dalam)
Ukuran Ban Belakang : 4.1 – 18 59P (Ban Dalam)
Rem Depan : Cakram Hidrolik (Wavy Disc, 240 mm)
Rem Belakang : Cakram Hidrolik (Wavy Disc, 220 mm)
Tipe Suspensi Depan : Inverted Telescopic Front Suspension (Diameter 37 mm & Stroke 225 mm)
Tipe Suspensi Belakang : Mono suspension with Pro-Link Suspension System (Axle Travel 207 mm)
Sistem Pengapian : Full Transisterized
Tipe Baterai/Aki : MF Wet 12 V 5 Ah
Tipe Busi : NGK MR9C-9N atau ND U27EPR-N9

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa