Otomotifnet.com - Kendaraan yang mengdopsi sistem gerak roda depan (front wheel drive, FWD) dan gerak roda belakang (rear wheel drive, RWD) memiliki karakter yang berbeda.
Mobil dengan penggerak dua roda yang menggunakan roda depan sebagai penggeraknya disebut front wheel drive (FWD).
Ini beberapa mobil dengan sistem penggerak dua roda bagian depan (FWD), yaitu Honda Brio, Toyota Vios, Suzuki Swift dan Mitsubishi Mirage.
BACA JUGA: Valentino Rossi Latihan Dirt Track Malam Hari, Nggak Cuma Isi Liburan
Sedangkan, mobil dengan penggerak dua roda yang menggunakan roda belakang sebagai penggeraknya disebut rear wheel drive (RWD).
Contoh mobil RWD adalah Toyota Avanza, Daihatsu Terios dan Wuling Confero S.
Perpaduan mesin depan dengan gerak roda depan umumnya mampu bikin mesin bekerja lebih efisien.
Hal itu dikarenakan minimnya tingkat gesekan yang terjadi lantaran komponen yang digunakan lebih sedikit.
Posisi mesin yang searah dengan roda juga meringankan beban mesin yang membuatnya lebih efisien.
Mobil FWD umumnya cenderung memiliki gejala understeer atau nyelonong saat menikung.
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR