Otomotifnet.Oto.com – Mencari mobil bekas atau seken menjadi tantangan tersendiri bagi para penyukanya.
Apalagi bila bicara soal harga dan juga kebutuhan yang dicari.
Ini dia mobil MPV yang cocok sebagai mobil keluarga dengan dana Rp 100 juta.
Mobil dengan jumlah 7-seater ini bisa jadi pilihan yang masuk akal.
(BACA JUGA: Beli Mobil Bekas Jangan dengan Budget Pas-pasan, Beresiko Sob)
Kira-kira di pasaran mobkas bisa dapat mobil apa saja ya?
Berikut ini sejumlah mobil bekas berharga maksimal Rp 100 juta.
Daihatsu Xenia
Saudara kembar Toyota Avanza ini jadi alternatif buat Anda yang mengincar MPV dengan harga terjangkau.
Apalagi unit bekasnya sudah dibanderol di bawah Rp 100 juta.
Salah satunya Xenia lansiran 2012, bahkan kalau beruntung juga ada yang keluaran 2013.
“Xenia mungkin yang cari enggak sebanyak Avanza, padahal kalau dilihat sama saja, pasarannya juga lebih murah,” sebut Alex kepada rekan GridOto.com.
Daihatsu Luxio
Salah satu MPV lawas yang masih diproduksi hingga saat ini ternyata masih banyak yang mencarinya.
Tak heran, soalnya Luxio tergolong mobil bandel dan minim perawatan seperti halnya Gran Max.
(BACA JUGA: Ternyata Ada Juga Honda Bebek Trail, Ini Dia Rupanya)
Urusan dapur pacu Luxio dibekali dua pilihan mesin, 1.300 cc dan 1.500 cc.
Untuk kisaran harga maksimal Rp 100 juta sudah bisa mendapat Luxio lansiran 2012 sampai 2013.
“Rata-rata banyak yang cari buat usaha, misalnya antar jemput anak sekolah dan lain sebagainya,” ujar Alex, pemilik showroom Motor 88 di Mall MGK Kemayoran Lt. 2, Jakarta Pusat.
Nissan Evalia
Nah kalau agak bosan dengan MPV yang itu-itu saja, Nissan Evalia mungkin bisa jadi alternatif yang bisa diambil.
Soalnya unitnya juga tersedia di beberapa sentra mobil bekas, apalagi harganya juga cukup terjangkau.
Untuk lansiran 2012 saja, Nissan Evalia sudah bisa didapatkan di bawah Rp 100 juta.
(BACA JUGA: Rossi Boleh Tua Tapi Gak Kalah Dari Anak Muda)
Nissan Evalia sudah mengadopsi sistem penggerak roda depan.
Aplikasi sistem gerak roda depan itu bukan berarti Nissan Evalia tak kuat mengangkut beban.
“Silakan coba atau cek bawa mekanik sendiri, Evalia ini torsinya cukup terasa, di luar negeri kan jadi mobil kargo kayak blind van gitu,” imbuh Alex.
Toyota Kijang Innova
Punya dana Rp 100 juta bukan berarti Anda tak bisa memiliki Kijang Innova.
Yup, Kijang Innova keluaran tahun 2005 hingga 2006 sudah bisa dimiliki dengan dana maksimal Rp 100 juta.
(BACA JUGA: Penting Nih, Aturan Penggunaan Standar Tengah Atau Samping Yang Tepat)
Cukup menggiurkan ya? Daripada incar mobil mobil baru, Kijang Innova bekas ini pasti bisa menjadi pilihan.
Dengan melimpahnya suku cadang dan tempat yang bisa menservis mobil ini, kami rasa mobil ini bisa masuk dalam daftar Anda.
Meski begitu, Anda harus pintar-pintar memilihnya, jangan sampai dapat mobil capek bekas usaha rental dan sebagainya.
Suzuki APV
Selain mobil-mobil di atas, pada kisaran harga maksimal Rp 100 juta Anda juga bisa dapat MPV keluaran Suzuki.
Suzuki APV juga jadi salah satu MPV yang bisa Anda pilih, khususnya untuk lansiran 2012.
(BACA JUGA: Pose Jarang Nih! Kapan Lagi Lihat Jonathan Rea Pakai Batik)
Dengan kabin luas dan mesin yang cukup tangguh, ia juga jadi salah satu rekomendasi buat mobil usaha lho.
Tapi kalau Anda mau memakainya sendiri juga enggak masalah.
Suzuki APV Arena yang keluar pada tahun tersebut, masih bisa terlihat keren dan kekinian seperti kebanyakan MPV high roof.
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR