Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pedagang Enggak Terima Motor Bekas Produksi Tahun Segini

Iday - Kamis, 1 Februari 2018 | 22:02 WIB
Ilustrasi showroom motor bekas
Thio Pahlevi
Ilustrasi showroom motor bekas

Berbeda dengan diler Kawoh, dua diler lainnya yang juga bekerja sama dengan leasing, yakni Tria Motor di Cilodong dan Sukses Motor di Pancoran Mas, Depok, menyatakan tak mau sama sekali menerima dan menjual motor produksi sebelum 2013, tanpa pengecualian.

"Kalaupun jual Ninja, kita tetap hanya jual yang maksimal 2013," ujar pemilik Tria Motor, Teming.

Sedangkan dua diler yang masih mau menerima dan menjual motor produksi sebelum 2013 adalah Kembar Motor di Jagakarsa, Jakarta Selatan dan Yanto Motor di Pancoran Mas, Depok.

Di tipe diler mokas seperti inilah para pemburu motor bekas produksi sebelum 2013 masih berkesempatan mendapatkan motornya.

Misalnya para pemburu Yamaha RX-King yang sudah distop produksinya sejak 2009.

Meski tidak ada perusahaan leasing yang mau membiayai, pemilik diler Kembar Motor, Ahmad Budiharja menyatakan ada salah satu cara yang biasa dilakukan calon pembeli motor bekas produksi sebelum 2013 yang dananya tak mencukupi.

Caranya dengan meminjam uang tunai dengan pihak pemberi pinjaman dengan jaminan.

Sebagai contoh, calon pembeli motor bekas yang hanya punya dana Rp 4 juta tetap bisa membeli motor seharga Rp 8 juta.

Empat juta rupiah sisanya inilah yang akan ditanggung oleh pihak pemberi pinjaman tunai dengan jaminan.

"Jadi pembelinya meminjam uang. Pinjamannya nantinya bisa dilunasi dengan cara dicicil ke yang memberi pinjaman," kata Ahmad.

Artikel sudah ditayangkan Kompas.com dengan judul Diler Motor Bekas Tak Terima Lansiran 2013 ke Bawah

Editor : Iday
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa