Otomotifnet.com - Masih ingatkah dengan Tiara yang sempat populer di awal tahun 2000-an?
Bukan Tiara artis lokal Ibu Kota, melainkan Yamaha Tiara S 120 yang menjadi salah satu sepeda motor ayago (ayam jago) legendaris di Indonesia.
Dari segi fitur, tentu tak kalah dengan ayago andalan pabrikan lain di zamannya, yaitu Suzuki Raider 125 dan kembarannya RK Cool, serta Honda Nova Dash dan Nova Sonic.
Lama tak terdengar, ternyata Tiara sekarang sudah berganti kelamin.
(BACA JUGA: Viral! Anak Klub RX-King Bikin Onar di Jalan Macet, Banyak Yang Tersinggung)
Jangan salah sangka dulu, ganti kelamin disini maksudnya adalah ganti tipe motor.
Sosok ayam jago alias hyperbone yang sempat menjadi impian anak motor pada zamannya, kini berganti aliran menjadi motor trail.
Gaya berkendara yang menunduk pun sirna dengan setang dan shockbreaker depan yang tinggi.
Bagian rangka sudah berubah total, kini Tiara berjenis kelamin laki-laki tulen dengan tangki bensin di bagian atas depan rangka seperti 'motor laki' kebanyakan.
Suspensi belakang mono-shock pun dipensiunkan berganti dengan suspensi ganda.
(BACA JUGA: Jiah! Helm Jutaan Tapi Bau Apek, Padahal Biar Wangi Cuma Butuh Rp 20 Ribu)
Kaki-kaki bagian bawah pun sudah semakin gagah dengan pelek jari-jari lengkap dengan ban tahu (off-road).
Yang bikin unik, liverynya ini lo..
Cuma anak Yamaha zaman old yang ngerti.
Tahu enggak? Ini adalah livery Kenny Roberts Sr. di tahun 1978 saat memenangi gelar juara dunia GP500 pertamanya.
Masih menggunakan nomor start 2 karena baru setelah juara dunia ia berganti dengan nomor start 1.
Penasaran seperti apa lengkapnya 'operasi ganti kelamin' si Tiara? Simak unggahannya di bawah ini.
Editor | : | Taufan Rizaldy Putra |
Sumber | : | Instagram/@friska_frankistoro |
KOMENTAR