Otomotifnet.com - PT Toyota Astra Motor (TAM)baru saja meluncurkan Yaris baru pada hari Selasa (20/02) dengan desain yang makin 'cool' dan kece.
Hal tersebut terlihat dari bentuk moncong dan belakangnya yang kini senada, tajam-tajam di depan dan belakang.
PT TAM sendiri belum menyediakan unit test drive untuk media di momen peluncuran.
Tetapi ternyata sudah ada lo yang menjajal mobil ini.
(BACA JUGA: Gawat, Maling Dengan Tangan Diborgol Ini Buka Rahasia, Nyolong Mobil Segampang Mencet Nomor Handphone )
Seorang sumber yang sudah menjajal mobil ini memberikan impresinya.
Apa kesan pertama yang muncul dari New Yaris?
"Kedap," ucapnya spontan.
"Mobil baru ini jauh lebih kedap dari yang lama," lanjutnya.
Lalu bagaimana handlingnya?
"Mirip-mirip lah ya. Tetapi respons setir lebih berasa lincah."
"Suspensi beda sedikit rasanya. Ada perbedaan dikit di sudut caster," terang si sumber.
(BACA JUGA: Panjang Urusan, Pria Ini Diduga Palsukan Pelat Nomor Mobil, Padahal Video Sang Istri Lagi Viral)
Disinggung soal radius putar yang lebar dan putaran lingkar setir yang sedikit, ia tersenyum.
"Yaa, begitu. Puteran setir masih sedikit, sama kayak (Yaris) yang lama."
Nah, kalau didalami, New Yaris memang bukan total change.
Platform dan mesinnya pakai generasi kedua (di Indonesia).
Sehingga enggak heran, kalau impresinya enggak jauh beda sama yang lama.
Tapi, tunggu hasil test drive-nya ya...
Editor | : | Taufan Rizaldy Putra |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR