Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perhatikan 3 Hal Ini Biar Aki Motor Gak Cepat Soak

Joni Lono Mulia - Jumat, 23 Februari 2018 | 19:30 WIB
Ilustrasi aki motor
Thio Pahlevi
Ilustrasi aki motor

Otomotifnet.com – Aki memiliki peran yang penting di motor berpengabut bahan bakar injeksi.

Hal ini karena sistem pembakaran pada ruang mesin sudah diatur secara elektris.

Agar performa aki tetap terjaga dan sesuai dengan usia pakainya, perlu perhatikan juga prosedur perawatannya.

"Sebenarnya aki sekarang itu sudah maintanance free karena menggunakan tipe aki kering."

"Jadi, tidak perlu tambah air aki lagi,” kata Kukuh Aristiawan, Kepala Mekanik Big Wing Astra Motor BSD, Tangerang.

(BACA JUGA: Salah Siapa? Cewek Bermotor Keluar Gang Motong Jalan, Dihajar Frontal Pemotor Ngebut)

Nah, apa saja yang perlu dilakukan agar aki tidak cepat soak?

“Agar tidak cepat soak, sebaiknya tidak menggunakan aksesoris tambahan di luar batas kemampuan kendaraan."

"Misalnya, penambahan klakson, itu juga harus disesuaikan dengan penambahan relay,” kata Kukuh.

Selain itu, kondisi kedua kutub aki juga perlu diperhatikan untuk menghindari terjadinya oksidasi.

“Perhatikan juga timbulnya kerak di kedua kutub aki."

"Kerak ini dikhawatirkan jika dibiarkan akan menyebabkan proses pengisian terganggu,” tambah Kukuh.

Adapun pemeriksaan ini dianjurkan dilakukan secara rutin.

“Dianjurkan tiap 6 bulan sekali atau paling cepat 3 bulan sekali untuk pengecekan kutub tersebut,” kata Kukuh lagi.

(BACA JUGA: Keren, Pria Ini Bikin Pemerintah Gak Bisa Narik Biaya Pengesahan STNK)

Agar aki tak cepat soak juga, sebaiknya cabut kabel penghubung terminal aki ketika motor tidak digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama.

Sekadar informasi, aki memiliki umur pakai yang tergolong lama.

“Aki itu normal pemakaiannya mampu selama 2 tahun."

"Bahkan, kalau tidak ada penggunaan aksesoris tambahan, semuanya kondisi standar, itu bisa sampai 3 hingga 4 tahun,” pungkas Kukuh.

Nah, sudah nggak was-was dengan aki soak nih!

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa