Otomotifnet.com - Seperti film Transformers di mana kendaraan bisa berubah jadi robot, ada yang lebih keren nih.
Yamaha R15 bisa berubah jadi robot juga atau bahasa kerennya motobot (motorcycle robot).
Yamaha R15 menjadi sasaran untuk diubah menjadi tokoh dalam film serial televisi animasi Jepang, 'Zoids'.
(BACA JUGA: Heboh! Pengendara Terseret Puluhan Meter di Depan Ratusan Orang, Tenaga Mesin Dianggap Kegedean)
Desain R15 VVA 155 cc ditumpahkan dalam sosok tokoh Liger Zero dalam film tersebut.
Perubahan yang mencolok motor roda dua itu mampu berubah jadi kaki empat.
Wajahnya sangar laksana serigala tapi masih ada fairing R15 beserta air scoop di moncongnya.
Ternyata, sasaran ubahan tokoh 'Zoid' bukan hanya Yamaha R15
Ubahan juga dilakukan dengan basis Suzuki GSX-R150, Honda CBR150R Repsol Honda Edition, CBR250RR dan Ninja 250.
(BACA JUGA: Kocak, Usai Kasus Stiker Akrapovic, Ramai Dibahas Knalpot Akurapovic)
Lucunya hampir tiap karakter tetap menyertakan knalpot di sisi kanannya, persis motor aslinya..
Liger Zero sendiri merupakan tokoh utama di film animasi Jepang yang menjadi robot andalan di film Zoid.
Zoids merupakan sebuah film animasi kartun bergenre Mecha atau tokoh robot.
Film Zoids ini berbasis action figure dari TOMY.
(BACA JUGA: Belum Banyak Yang Tau, Segini Aja Top Speed All New Honda PCX 150?)
Desain motor Yamaha R15, Hondan CBR150R Repsol Edition, Suzuki GSX-R150, CBR250RR hinga Ninja 250 jadi tokoh Zoids dapat dilihat di Instagram @ferboes_saiisoku.
Semua itu merupakan rekayasa foto yang diambil dari foto utuh motor itu semua.
Nah, kira-kira motor mana coba yang paling keren?
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : |
KOMENTAR