Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Disebut Kemalingan, Kaca Mitsubishi Xpander Pecah, Banyak Yang Pertanyakan Alarm Tak Menyala

Taufan Rizaldy Putra - Jumat, 2 Maret 2018 | 19:29 WIB
Kaca Mitsubishi Xpander yang dijebol maling
Facebook/Yosep Eriek Wijaya
Kaca Mitsubishi Xpander yang dijebol maling

Otomotifnet.com - Mayoritas mobil saat ini sudah dibekali dengan sistem pengamanan kunci remote dengan alarm.

Tak terkecuali dengan Mitsubishi Xpander yang belum sampai setahun diluncurkan.

Tetapi seorang konsumen dengan nama akun Facebook Yosep Eriek Wijaya mengeluhkan alarm Xpandernya yang disebutkan tak bekerja.

Ia berkeluh kesah di dalam grup Facebook Xpander Mitsubishi Owner Club Indonesia (X-MOC).

(BACA JUGA: Warga Gotong Mobil Parkir Sembarangan, Untung Cuma Agya, Kalo Mercy Tiger Bubar Deh)

Yosep Eriek Wijaya Remuk... Kemalingan,, alarm tak nyala

Ia pun mengunggah foto dari Xpander miliknya dengan kaca bagian kiri baris tengah yang retak dan bolong.

Beberapa netizen yang tergabung dalam grup pemilik Mitsubishi Xpander itu pun ikut berkomentar.

Choloe Sidiq Kurniawan gmna kronologinya om

Yosep Eriek Wijaya Saat dirumah mertua, tunggu anak siap2 antar les, terpaut 30 menit, kaca sudah bolong

Harry Rachmad xp itu alarmnya bukan di kaca tapi dikunci kata salesnya

Widhi Cruz emg ga ada alarm kok kalo xp. kalo udh modus pecah kaca gini emg susah mo ada alarm jg, cepetan malingnya. makanya ga disarankan

Choloe Sidiq Kurniawan setuju. usahakan jgn meninggalkan barang di dalam mobil.

Maulana Soloairgun Mungki sensor alarm nya musti di set paling sensitif om..
Tp klo terlalu sensitif, nnti kelewatan motor ajah jarak 2m bisa bunyi2 terus..
Kaya ipah reborn, itu masalah alarm nya.. set paling sensitif, begitu parkir pinggir jalan.. tiap kelewatan motor/mobil nyalak

Yan Yan Yan Mobil saya kalau ada suara keras bunyi , alaramnya langsung bunyi, semacam petasan main .
Perna juga kena bola yang di tendang kena bannya langsung bunyi alaramnnya.

Dod Aldan's Ribet kalo terlalu sensi,,kadang suka jadi mainan orang/anak2 jahil..
Kadang juga dikira orang norak dikit2 matiin alarm karena bunyi

Iwan Satria Tarigan Kalau kaca gak bakal bunyi, saya pernah di daerah bekasi, kaca jebol alarm gak bunyi karna pintu gak dibuka

Hotma Satrya Utama masa pak... getaran saar dgebuk kaca harusnya buat alarm bunyi

Dany Priambudi biasanya emang gt , coba searcing di google , ato d youtube yg soal2 suka maling mobil , rata2 maling udah tau mo pake alarm apa juga , yg mo pasti jgn taro barang berharga di mobil sih plus assuransi yg pasti

Kira-kira kenapa ya sama alarm mobilnya?

Yang pasti, seperti yang sudah digarisbawahi oleh beberapa rekan sesama pemilik Xpander, menjaga keamanan dengan tak menyimpan benda berharga di dalam mobil.

Editor : Taufan Rizaldy Putra
Sumber : Facebook/Xpander Mitsubishi Owners Club (X-MOC)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa