Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sentul Berani Tawar Presiden Joko Widodo Soal Renovasi, Sudah Ada Dananya

Joni Lono Mulia - Rabu, 7 Maret 2018 | 10:45 WIB
Presiden Jokowi cek kondisi sirkuit Sentul
Instagram/sentulcircuit
Presiden Jokowi cek kondisi sirkuit Sentul

Otomotifnet.com - Ternyata pihak Sentul berani menawar masukan Presiden Joko Widodo bisa menjadi host MotoGP 2021 dan ditawar Sentul lebih cepat, di 2020, bukan sekadar sesumbar.

PT Sarana Sirkuitindo Utama (PT SSU) pengelola sirkuit Sentul bersiap melakukan pembenahan untuk dapat mendatangkan MotoGP.

Apalagi sudah mendapat sokongan dan restu Presiden Joko Widodo, saat mengunjungi sirkuit Sentul, (6/3/2018).

Dijelaskan Ananda Mikola, jajaran manajemen PT SSU, sudah ada investor yang siap mengucurkan dana untuk renovasi sirkuit Sentul.

(BACA JUGA: Modal Lakban, Pria Ini Sukses Menipu Polisi, Akibatnya Ditanggung Sendiri)

“Investor sudah ada, yang penting dari swasta,” kata Ananda Mikola dikutip dari Kompas.com.

Hanya saja, Ananda Mikola belum mau blakblakan siapa investornya itu.

Dari info beredar, investornya itu dari kalangan properti.

Diperkirakan renovasi sirkuit Sentul untuk siap mendatangkan sirkus MotoGP memakan dana sekitar Rp 250 – 300 miliar.

Kedatangan Presiden Joko Widodo tentunya ada efeknya, terutama meyakinkan pihak investor.

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com,Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa