Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Brio Kecebong, Cucinya Aja Pakai Air Mineral

Taufan Rizaldy Putra - Minggu, 25 Maret 2018 | 17:35 WIB
Honda Brio 'Si Kecebong'
Instagram/@firmanz_ebelz
Honda Brio 'Si Kecebong'

Otomotifnet.com - Anak klub mobil biasanya melakukan perawatan ekstra untuk mobil kesayangannya, apalagi sudah banyak yang dimodifikasi.

Firmanz dan Honda Brio berwarna kuning kunyit ini salah satunya.

Tak tanggung-tanggung, sang pemilik mandiin mobil yang panggilan sayangnya 'si kecebong' pakai air mineral, Sob!

Si kecebong jelas jauh dari kata standar, dari ujung keujung sudah nampak ubahan yang dilakukan untuk membuat Brio ini tampil beda.

(BACA JUGA: Mewah Juragan, Pajero Sport Gendong Ninja ZX-10R, Mainan Kelas Berat Nih)

Warna mobil yang aslinya putih, sudah diwrapping sticker sekujur tubuh.

Body kit bernuansa racing pun sudah tersemat, meski desainnya masih menarik garis desain body standarnya.

Pelek standar dilungsurkan, berganti dengan pelek lansiran Borbet yang celong dengan lebar yang lumayan.

Karena melewati bibir fender, si kecebong pun harus menjalani operasi wide body.

(BACA JUGA: Ini Wajah-wajah Toyota Fortuner Nolak Pakai TRD Pabrik)

Di sektor in-car entertainment, sang pemilik sudah menambahkan sepasang speaker dan subwoofer, power amplifier, serta layar televisi yang bisa dinikmati saat mobil sedang terparkir.

Mobil ini sahih masuk golongan mobil-mobil anak klub yang rajin keluar-masuk kontes.

Kepoin aja deh mobilnya saat sedang dimandiin dengan air mineral pada video di bawah ini.

Eits, jangan salah sangka ya, maksudnya dimandiin cuma disemprot-semprot dikit dari botol air mineralnya, Sob.

 

Boy car wash???? mandinya pake air mineral. Si kecebong

A post shared by Firmanz Ebelz_previouz 01 (@firmanz_ebelz) on

Editor : Taufan Rizaldy Putra
Sumber : Instagram/@firmanz_ebelz

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa