Otomotifnet.com - Populasi Mitsubishi Xpander di jalanan terus bertambah.
Tapi belum ada Xpander lain yang sudah dipakaikan body kit aftermarket seperti ini.
Lihat saja, aura cowoknya makin keluar.
“Mungkin kalau aksesori resmi seperti spoiler dari Mitsubishi sudah ada ya, kalau yang custom dan aftermarket mungkin ini yang pertama,” ucap Willam Harjanto, pemilik mobil sekaligus pembuat body kit berbahan fiberglass ini.
Pemilik bengkel W7 Carsmetic ini memang sudah lama memesan Xpander tipe Ultimate ini, bahkan sebelum World Premier-nya di acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 lalu.
Sehingga ia termasuk yang beruntung duluan mendapatkan mobil ini.
Kesempatan ini tak ia lewatkan untuk merancang sebuah desain body kit yang membuat penampilan Xpander lebih berkonsep sporty elegan.
“Konsep sporty-nya tidak dihilangkan, namun digabungkan nuansa elegan sehingga mirip Eclipse Cross,” katanya.
Seperti Eclipse Cross, desain body kit ini juga sengaja menghilangkan foglamp.
Satu-satunya yang desainnya berbentuk bulat di apron depan.
“Fungsi foglamp nanti akan dipindahkan di posisi lampu sein, sedangkan lampu seinnya akan saya pindahkan ke atas,” jelasnya.
Satu set body kit add on bikinan W7 ini terdiri dari spoiler depan berikut lampu DRL, sepasang side skirt kiri-kanan serta add on spoiler di bumper belakang.
“Saya tambahkan juga extension wing W7 yang ditambahkan pada wing spoiler asli agar lebih gagah,” terangnya lagi.
Ubahan pada bagian eksterior juga meliputi penggantian pelek dan ban.
Pelek dan ban yang tadinya ukuran 16 inci, naik menjadi 18 inci.
Kombinasi pelek mesh palang 10 dari Konig, dibalut alas karet Falken rasanya cukup bikin tampilannya makin sporty.
William W7 juga berikan promosi untuk para pemilik Xpander yang ingin memasangkan body kit ini pada mobilnya.
“Untuk 25 pembeli pertama dihargai hanya Rp 6 juta untuk paket body kitnya, belum termasuk wing tambahan ya,” katanya.
Di luar promo tersebut, William berikan harga Rp 8 juta untuk paket body kit, Rp 1,5 juta untuk extention wing. (Rendy/otomotifnet.com)
Data modifikasi
Eksterior:
Add on spoiler depan dan DRL light, side skirt kiri-kanan, add on spoiler belakang, wing spoiler W7
Kaki-kaki:
Pelek Konig USA 18x8 inci offset 45, ban Falken Ziex 225/50 R18
Plus : Berikan tampilan yang lebih simpel dan elegan
Minus : Interior masih minim ubahan
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR