Otomotifnet.com - Ada yang masih ingat dengan motor matik Yamaha Xeon?
Yamaha Xeon awalnya diluncurkan untuk menghadang sepak terjang skutik lansiran Honda, yaitu Honda Vario.
Untuk melawan Vario, Xeon ini dibekali mesin yang lebih besar dengan kubikasi 125 cc.
Yamaha Xeon pernah mengalami facelift, yakni dengan pengubahan pengabut bahan bakar menjadi injeksi untuk Xeon RC.
Sayangnya, Yamaha Xeon ini kurang berhasil melawan Vario dan akhirnya pada 2015 silam, Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menghentikan produksinya dengan nama terakhir Xeon GT.
(BACA JUGA: Begal Karawang Ditembak Mati, Sempat Gunakan Pedang Samurai Untuk Sabet Polisi)
Setelah delapan tahun semenjak Xeon pertama kali diperkenalkan, kira-kira harga bekasnya berapa ya sekarang?
Berdasarkan informasi yang dikumpulkan dari kanal jual beli online OLX.co.id, harga jual untuk Yamaha Xeon generasi pertama berada pada kisaran Rp 5 jutaan untuk lansiran 2010.
Sedangkan termahal dijual seharga Rp 8 juta, yang merupakan lansiran 2011.
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR