Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Marc Mati Saat Start, Bos Yamaha Cuma Angkat Tangan, Menyerahkan Ke Race Direction

Joni Lono Mulia - Kamis, 12 April 2018 | 15:39 WIB
Momen Marc Marquez disoraki penonton MotoGP Argentina
Instagram/marcmarquez9346
Momen Marc Marquez disoraki penonton MotoGP Argentina

Otomotifnet.com - Bos tim Movistar Yamaha MotoGP, Lin Jarvis,  dimintai opininya tentang aksi Marc Marquez mendorong motor di starting grid di MotoGP Argentina (9/4/2018) dini hari waktu Indonesia.

Beberapa detik sebelum race MotoGP Argentina dimulai, motor Marquez mendadak mati yang membuatnya harus mendorong motor.

Banyak pendapat menyebutkan seharusnya Marc Marquez kembali ke pit dan melakukan start dari sana (pit lane).

(BACA JUGA: Begal Karawang Ditembak Mati, Sempat Gunakan Pedang Samurai Untuk Sabet Polisi)

Namun, Marc Marquez malah memutar kembali motornya dan kembali ke starting grid.

Lin Jarvis punya pendapat mengenai kejadian itu.

"Menurutku berkendara dengan arah yang salah di lintasan adalah melanggar aturan."

"Kedua dia sudah diminta penjaga lintasan untuk meninggalkan grid karena motornya mati. Dia seharusnya menyelesaikan masalahnya di pit," ujar Lin Jarvis.

"Petugas marshal sudah memintanya untuk melakukan hal itu tetapi dia menolaknya dan berbalik arah dan kembali ke starting grid," imbuhnya.

Diminta pendapat perihal Marc Marquez seharusnya mendapatkan penalti yang lebih berat.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa