Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Grand Livina 1.5 Ultimate 2013 Masih Enak Dilihat, Cek Bagian-Bagian Ini Kalau Minat

Parwata - Jumat, 11 Mei 2018 | 20:30 WIB
Nissan Grand Livina Tipe Ultimate Tahun 2013
Antonio Beniah Hotbonar
Nissan Grand Livina Tipe Ultimate Tahun 2013

"Dalam kurun waktu satu tahun normalnya pemakaian mobil sebesar 20.000 km, tinggal dikali saja jika 5 tahun berarti normalnya Grand Livina tahun 2013 kilometernya kisaran 100.000," jelas Ari.

Pasalnya, semakin sering mobil digunakan, usia pakai part-part juga semakin berkurang.

Oleh karena itu, jika angka kilometer pada odometer lebih tinggi dari yang sewajarnya, periksa buku service record untuk mengetahui riwayat perawatan mobil sebelumnya.

(BACA JUGA: New Datsun GO dan GO+ Hadir dalam 11 Varian, Ini Daftar Lengkap Harganya)

Mesin yang bermasalah juga bisa dideteksi dari suaranya.

"Jika ada bunyi-bunyi yang tidak seharusnya maka kemungkinan ada kerusakan eksternal pada bearing alternator dan yang lebih parah ada kerusakan internal mesin yang harus dilakukan pembongkaran terlebih dahulu untuk mendeteksinya," jelas Ari.

Selain itu, lakukan juga pengecekan pada rem dan kaki-kaki dengan cara menjalankan mobil.

"Lakukan pengecekan dari segi keselamatan terlebih dahulu, kalau hanya bunyi-bunyi saja hanya berpengaruh pada segi kenyamanan, namun jika ada indikasi rem dan kaki-kaki rusak maka akan membahayakan saat dikendarai," tegas Ari.

Ada baiknya juga Anda membawa mekanik atau terlebih dulu membawa mobil bekas yang akan dibeli kebengkel untuk dilakukan pengecekan sebelum membeli.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa