Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Polisi Nyaris Tertipu, Sabu Rp 5,2 Miliar Nempel Di Pintu Yaris

Parwata - Jumat, 1 Juni 2018 | 21:10 WIB
Dua tersangka kurir sabu ditangkap saat jetahuan menyimpan sabu dibalik pintu mobil
Tribun-video.com
Dua tersangka kurir sabu ditangkap saat jetahuan menyimpan sabu dibalik pintu mobil

Otomotifnet.comPolisi nyaris dikelabui dua tersangka yang menyimpan 3,5 kilogram sabu.

Mereka menyembunyikan obat terlarang tersebut di balik pintu Toyota Yaris bernomor polisi B 1773 BIF.

Untung saja petugas memeriksa dengan jeli sehingga modus tersangka gagal.

Dilansir dari TribunManado.co.id, Kapolres Lampung Selatan AKBP M Syarhan mengatakan  paket sabu-sabu ini disembunyikan di balik pintu belakang kendaraan.

"Berkat kejelian petugas, paket sabu-sabu ini bisa diketahui dan berhasil diamankan," katanya Kamis (31/5).

(BACA JUGA: Ngeri!...Pembalap Wildcard Ducati Terpental Saat Ngebut di Trek Lurus Di FP2 MotoGP Italia, Bendera Merah Berkibar)

Paket sabu tersebut dibawa Zulkifli Ibrahim dan Syahrul dari Aceh dengan tujuan Jakarta itu setara Rp 5,2 Miliar.

Kedua tersangka akan diancam pasal 114 ayat 2 jo pasal 112 ayat 2 jo pasal 115 ayat 1 jo pasal 132 ayat 1 UU Nomor 35 Tahun 2009 dengan ancaman maksimal hukuman mati.

Petugas Sea Port Interdiction Pelabuhan Bakauheni menemukan paket sabu tersebut saat melakukan pemeriksaan rutin, Sabtu (26/5).

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com,Tribun Manado

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa