Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Berkali-Kali Nyebut, Ini Masalah Rossi Gagal Podium Di MotoGP Belanda, Motor Kalah Banyak

Joni Lono Mulia - Senin, 2 Juli 2018 | 19:45 WIB
Valentino Rossi menyapa fans di MotoGP Belanda, dia harus puas finish posisi 5
Twitter @motogp
Valentino Rossi menyapa fans di MotoGP Belanda, dia harus puas finish posisi 5


Otomotifnet.com - Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, frustrasi dan mengakui bahwa dirinya gagal tampil bagus lantaran performa motor nggak maksimal.

Terlebih lagi di MotoGP Belanda yang diadakan di sirkuit Assen akhir pekan lalu itu merupakan sirkuit yang bagus untuk Yamaha dan The Doctor pada musim-musim sebelumnya.

Terbukti, catatan dua kali menang dalam kurun waktu empat musim terakhir berhasil digondol Valentino Rossi saat balapan di MotoGP Belanda.

(BACA JUGA: Ternyata, Ini Alasan Ridwan Kamil Cari Pengendara Ojek Sampai Jadi Viral)

Meskipun begitu, Valentino Rossi harus terima terlempar dari posisi podium dan finis di urutan lima MotoGP Belanda musim ini, meski sempat memimpin balapan.

Valentino Rossi pun secara tersirat menyalahkan performa Yamaha M1 yang menjadi tunggangannya di balapan MotoGP Belanda 2018, Minggu (1/7/2018).

"Kami harap masih bisa mengembangkan motor pada sisa musim ini, namun itu tidak akan benar-benar mudah," kata Valentino Rossi seperti dilansir dari Crash.

(BACA JUGA: Marc Marquez Keluar 'Tanduknya', Disenggol Alex Rins, Dia Niat Membalas Di Tikungan Yang Sama Di MotoGP Belanda)

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : bolasport.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa