Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Makin Komplet, Inilah 5 Hal Yang Bedakan Jazz Facelift Dengan Generasi Sebelumnya

Parwata - Senin, 23 Juli 2018 | 09:30 WIB
Honda Jazz facelift 2018
auto.ndtv.com
Honda Jazz facelift 2018

Otomotifnet.com - Produsen otomotif Jepang telah merilis produk Honda Jazz Facelift di India dengan beberapa perbedaan dibanding model sebelumnya.

Beberapa fitur dan pembaruan pastinya dilakukan ke Jazz facelift ini.

Pada penjualan tahun ini Honda Jazz facelift tersedia dalam dua varian mesin.

Untuk yang bensin tersedia V dan VX selain itu untuk yang diesel terdapat S, V, dan VX.

Untuk harga, Honda Jazz ditawarkan mulai dari 735.000 - 899.000 rupee India off the road di Delhi atau sekitar Rp 154 - 188 juta untuk mesin bensin.

Sedangkan untuk mesin diesel dibenderol mulai dari 805.000 - 929.000 rupee off the road di Delhi atau setara Rp 168 - 195 juta.

Berikut ini beda Jazz baru dengan generasi sebelumnya.

(BACA JUGA: Unik Banget! Warga Sekampung Di Semarang Buka Bengkel Pintu Mobil Semua)

Eksterior

Lampu belakang menggunakan LED
indianautosblog.com
Lampu belakang menggunakan LED

Terkenal dengan gayanya yang stylish dan sangat terkenal, untuk varian V dan VX gagang pintu krom aplikasikan ke mobil ini.

Selain itu untuk bagian lampu belakang mereka menggunakan lampu LED untuk menambah kesan modern.

Fitur Tambahan

tombol-tombol dalam Honda Jazz Facelift 2018
indianautosblog.com
tombol-tombol dalam Honda Jazz Facelift 2018

Mulai dari keyless entry, engine start-stop button, 7 inch Digipad 2.0 touchscreen dengan navigasi, Apple CarPlay dan Android Auto.

Mobil ini juga memiliki sandaran tangan pada bagian tengah, cermin di dekat pengemudi.

Selain itu terdapat juga fitur tombol start/stop push dengan pencahayan putih dan merah, juga disertai cruise control.

(BACA JUGA: Tinggal Kontek, Truk Pertamina Siap Datang Ke Kantor, Event Atau Komunitas Anda, Ganti Oli Pakai Harga Diskon)

Keamanan

fitur kemanan Honda Jazz facelift 2018
indianautosblog.com
fitur kemanan Honda Jazz facelift 2018

Selain fitur keselamatan standar seperti airbag untuk pengemudi dan penumpang dengan EBD, Jazz juga menawarkan sensor parkir belakang dan pengunci pintu dengan sensor.

(Baca juga: Inilah 7 Aksesori Resmi Honda CB150R SF Facelift, Mulai Rp 40 Ribu Bro!)

Pilihan CVT

Mesin yang digunakan yakni mesin bensin i-VTEC berkapasitas 1.200 cc dan mesin diesel i-DTEC berkapasitas 1.500 cc.

Untuk mesin bensin mampu memuntahkan tenaga 88 dk dengan torsi 110 Nm.

Sedangkan untuk mesin diesel mampu mengeluarkan tenaga 98 dk dengan torsi 200 Nm.

Untuk setiap tipe mobil diatas mereka juga menyediakan transmisi manual 5-percepatan.

Warna Baru

Selain warna seperti modern steel metallic, golden brown metallic dan white orchid pearl, terdapat juga radiant red metallic dan lunar silver metallic.

Tuh perubahan pada Honda Jazz facelift 2018 yang sudah nongol di India, moga-moga bisa sampai di Indonesia nih!

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa