Otomotifnet.com – Para Agen Pemegang Merek (APM) biasanya memanfaatkan ajang pameran otomotif untuk memperkenalkan produk-produk terbaru yang dimilikinya.
Tak seperti biasanya, Toyota berujar tak akan membawa model baru di GIIAS 2018.
Toyota malah menyiapkan peluncuran model baru setelah Pameran otomotif yang berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan pada 2–12 Agustus 2018.
“Jadi intinya kami akan kenalin mobil baru, secara jumlah saya enggak sebut, tapi secara total, minimal sama dengan tahun lalu,” ujar Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT Toyota Astra Motor.
(BACA JUGA: Pemiliknya Lakukan Langkah Ini, Performa Yamaha XMAX 250 Naik 107%! )
Sementara itu, Soerjo belum mau mengungkap model baru apa yang bakal diluncurkan Toyota setelah ajang GIIAS 2018.
“Tadi kan pertanyaan bahwa apa kami akan luncurkan produk baru di GIIAS? Jawabannya tidak," katanya kepada wartawan di Jakarta (24/7/2018).
“Karena apa? Kami akan luncurkan produk setelah GIIAS, pokoknya ada produk baru,” jelasnya.
(BACA JUGA: Sabar Ya...Thailand Sudah Kebagian Suzuki Jimny Terbaru, Indonesia Masih Gigit Jari?)
Seperti diketahui, di sepanjang 2018 ini Toyota memang cukup gencar meluncurkan produk-produk baru.
Mulai dari awal tahun ada Yaris, Alphard, Vellfire, Vios, hingga C-HR.
Kira-kira ada yang bisa menebak gak, Toyota bakal luncurkan apa lagi setelah ini?
Editor | : | Indra Aditya |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR