Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tepergok Masuk Jalan Tol, Pemilik Ninja 250 Celingukan Persis Anak Ayam Pisah Dari Induknya

Joni Lono Mulia - Jumat, 24 Agustus 2018 | 10:00 WIB
Kawasaki Ninja 250 masuk tol Soroja
Tribun Jabar
Kawasaki Ninja 250 masuk tol Soroja

Otomotifnet.com - Ada saja pemotor 'nyasar' masuk ke jalur tol, kali ini terjadi di Bandung, Jawa Barat

Motor Kawasaki Ninja 250 keluaran lama terlihat bablas masuk jalan tol Soreang-Pasirkoja (Soroja) Bandung, Jawa Barat.

Kejadian motor masuk jalan tol itu tepergok dalam video yang diposting di jejaring sosial.

(BACA JUGA: Cal Crutchlow Teken Kontrak Dua Tahun Sekaligus, Nasib Nakagami Malah Belum Jelas Di MotoGP 2019)

Video yang memperlihatkan pemotor Kawasaki Ninja 250 cc warna merah bernopol  R 5482 NJ yang melintas dari arah tol Soreang-Pasirkoja (Soroja) menuju Pasteur jadi viral.

Pemotor Kawasaki yang masuk tol terlihat di video yang diposting via Instagram akun milik @infobandungraya, video tersebut direkam dari dalam mobil dan dalam caption diinforkan kejadian sekitar pukul empat sore, Rabu (22/8).

Pengendara motor yang mengenakan pakaian berwarna putih dan celana pendek itu terlihat memacu kendaraannya, sejurus dengan bahasa tubuh kebingungan mencari jalan keluar.

(BACA JUGA: Gonjang-ganjing, Yamaha R25 Baru Katanya Meluncur Bulan Ini)

Kapolres Bandung, AKBP Indra Hermawan, mengatakan pihaknya belum menerima laporan secara resmi mengenai pengendara motor yang diduga masuk melalui tol Soroja tersebut.

"Bukan ranah hukum kami pengendara yang masuk tol itu," ujar AKBP Indra Hermawan dikutip dari Tribunjabar.id, Kamis (23/8/2018).

Hal serupa disampaikan oleh Kanit Satu Patroli Jalan Raya (PJR) Padaleunyi, AKP Bariu Bawana mengatakan rambu-rambu larangan sepeda motor melintas di jalan tol telah dipasang di setiap gerbang tol.

(BACA JUGA: Kilas Balik MotoGP Inggris 2017, Rossi Podium Tiga, Motor Marquez Meleduk Hingga Dovizioso Juara)

"Saya juga heran ada kendaraan roda dua yang bisa masuk tol. Padahal sudah ada tulisan peringatan tidak boleh melintas motor," ujar AKP Bariu Bawana.

Oleh karenanya, ia menilai pengendara sepeda motor yang melintas di jalan tol tersebut diduga tidak sengaja melakukan pelanggaran.

Sekaligus mengingatkan, sepeda motor dilarang masuk jalan tol demi kebaikan para pengendara.

Pasalnya, mobil-mobil berukuran besar yang melintas dengan kecepatan tinggi di jalan tol dinilai dapat membahayakan keselamatan jiwa pengendara sepeda motor.

Seperti apa pemotor tepergok 'nyasar' masuk tol Soroja, tonton videonya berikut;

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Heboh Motor Kawasaki Ninja Nyelonong Masuk Tol Soreang-Pasirkoja, Pengendara Seperti Kebingungan

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : Tribun Jabar

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa