Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bohlam Motor Bolak-balik Putus, Obatnya Ganti yang Original Ya

Indra Aditya - Selasa, 28 Agustus 2018 | 20:00 WIB
Bohlam four season dengan yellow top
Billy
Bohlam four season dengan yellow top

Otomotifnet.com – Usia pakai yang lama, korslet atau komponen pendukung rusak, bisa jadi alasan bohlam mati mendadak.

Tapi, kalau sering, sudah pasti kiprok penyebabnya.

Karena part ini punya kemampuan mengatur aliran listrik dari sepul ke bohlam lampu, juga masuknya setrum ke aki.

Nah, bohlam putus dalam tempo singkat dialami Agus Zaki pada motor matiknya yang berlampu dua.

(BACA JUGA: Nih Bohlam Baru Dari Wealthy, Ujung Atasnya Warna Kuning, Begini Bedanya Dari Yang Hitam Dan Silver)

Karena mekanik tahunya bohlam putus, disarankan agar ganti tanpa melakukan pemeriksaan part lain.

Nggak lama, salah satu bohlam kembali putus dan aki ikutan soak.

"Jika seperti itu, kiprok di motor matik alami masalah. Gejala bisa dimulai dari komponen pengatur arus ke lampu, lalu merambat ke komponen pangatur pengisian aki. Apalagi kedua bertempat di dalam satu boks (kiprok). Maka obatnya cuma ganti kiprok original," terang Muhamad Ma'sum, instruktur sekolah mekanik HMTC Surabaya.

Sedikit penjelasan Ma'sum, sumber arus listrik motor didapat dari lilitan sepul arus AC (AC = Alternating Current) dan besar tegangan berubah-ubah sesuai putaran mesin.

(BACA JUGA: Awalnya Redup Terus Mogok, Itu Tandanya Kiprok Yamaha MT-25 Jebol )

Maka diperlukan alat pengubah sistem arah arus dari AC jadi DC, yang selanjutnya ditampung di aki dan tidak akan balik ke sepul pengisian. Alat inilah yang kita sebut Kiprok.

Seiring kemajuan teknologi, kiprok terdiri dari dioda (berupa mikro elektronik berbahan material semi-konduktor bersifat sebagai pengantar arus listrik pada satu arah), akhirnya pabrikan motor mengembangkan teknologi pada kiprok yang namanya jadi regulator/rectifier.

Di dalam komponen pun masih dilengkapi kiprok yang disempurnakan rangkaian penyetabil tegangan.

"Jadi, meski motor tak dilengkapi kiprok (kiprok rusak), kelistrikan seperti lampu tidak cepat putus," jelas pria yang tugas di Jl. Jagir Wonokromo No. 100. Komp. Ruko Mangga 2, Blok AA2, Surabaya.

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa