Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dukung, Pembalap Indonesia Ahmad Yudhistira Siap Berlaga Di European Superstock 1000

Joni Lono Mulia - Rabu, 5 September 2018 | 21:00 WIB
Ahmad Yudhistira, Pembalap Indonesia tampil di kejuaraan balap dunia World Superstock 1000 September ini
Otomotifnet/Didit Abdillah
Ahmad Yudhistira, Pembalap Indonesia tampil di kejuaraan balap dunia World Superstock 1000 September ini

Otomotifnet.com - Pembalap Indonesia yang berlaga di ARRC SS600, Ahmad Yudhistiras, sudah punya berencana sejak tahun lalu untuk ikut serta di kejuaraan dunia World Supersport 600 (WSSP600).

Nah, sepertinya impian Ahmad Yudhistira itu baru tercapai tahun ini.

Ternyata lagi, pembalap yang biasa dipanggil Yudhis ini akan berkompetisi di European Superstock 1000 (WSTK1000) mulai September hingga awal Oktober mendatang.

Ahmad Yudhistira diturun sebagai pembalap pengganti bagi tim asal Italia yang bernama Kawasaki C.M. Racing.

(BACA JUGA: Kejadian Pilu Tahun Lalu, Tak Ada Rossi Di San Marino)

Selain WSTK1000, Yudhis dan timnya yang bermarkas di Roma, Italia itu juga akan ikut Kejuaraan Nasional Italia, CIV kelas Superstock 1000 dengan motor Kawasaki Ninja ZX-10RR.

"Iya sebulan penuh akan ada di Italia dan tiap Minggunya akan pindah balapan terus. Sekarang lagi nunggu visa untuk berangkat nanti tanggal 7 (September)," ujar Ahmad Yudhistira kepada OTOMOTIFNET.

Balapan pertamanya akan dimulai pada European STK1000 di sirkuit Algarve (Portugal) pada (16/9/2018), lanjut CIV di sirkuit Mugello, Italia (23/9/2018), langsung menuju Perancis, di sirkuit Magny-Cours (30/9/2018).

Perjalanannya di Eropa akan berakhir di sirkuit Autodromo Vallelunga (7/10/2018), di Italia untuk ajang CIV.

(BACA JUGA: Efek Dolar, Harga Sokbreker Ohlins Terendus Bakal Naik 7 Persen)

Selama satu bulan, Ahmad Yudhistira melanglang buana di Eropa untuk WSTK 1000 dan CIV Superstock 100
ARRC
Selama satu bulan, Ahmad Yudhistira melanglang buana di Eropa untuk WSTK 1000 dan CIV Superstock 100

"Abis dari Eropa langsung pulang untuk Asia Road Racing Championship (ARRC) Indonesia di sirkuit Sentul, Jawa Barat (14/10/2018)," ulas pembalap yang di ARRC bersama Manual Tech KYT Kawasaki Racing.

Terkait adaptasi dengan pengenalan sirkuit, Yudhis mengaku tidak ada persiapan khusus.

Dijelaskan Yudhis, dirinya mempelajari balapan-balapan dari video-video sirkuit yang akan menjadi lokasi balapannya lewat sosial media, YouTube.

(BACA JUGA: Valentino Rossi Bisa Banget Juara Di MotoGP San Marino, Lirik Yuk Faktanya)

"Insya Allah kalau treknya standar Eropa bisa lebih mudah adaptasi, karena standarisasinya sudah tinggi," kata Ahmad Yudhistira.

"Belum punya target karena belum ada gambaran untuk persaingan di sana yang penting lakukan yang terbaik aja selama balapan nanti," pungkasnya.

Editor : Joni Lono Mulia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa