Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mogok, Honda Civic Wonder Malah Dapat Komponen Langka

Iday - Minggu, 16 September 2018 | 10:00 WIB
Honda Civic Wonder 3 Pintu 'Setrika'
Kyn/Otomotifnet.com
Honda Civic Wonder 3 Pintu 'Setrika'

Otomotifnet.com - Pria yang hanya mau disebut HM ini memang dari dulu adalah penyuka dunia otomotif.

Berbagai kegiatan otomotif kerap diikuti dan juga senang segala sesuatu yang berbau otomotif.

Nah, di sela kesibukannya, ia masih menyempatkan diri untuk 'main' mobil retro.

Salah satu mainannya adalah Honda Civic Wonder 3 pintu 1987 ini.

"Dapatnya dalam kondisi lumayan utuh, jadi gak terlalu banyak perbaikan," bilang HM.

(BACA JUGA: Honda Jazz Emang Gampang Bikin Senang, Pakai Injektor Civic Saja Sudah Enteng)

Untuk perbaikan dan restorasi ia serahkan ke Herry 'Capung' Vicko di bengkel DTM Station di kawasan Pesanggrahan, Jakbar.

"Waktu baru dateng kaki-kakinya lumayan parah sih, pelan-pelan diperbaiki diganti baru. Masih ada kok part-nya," ujar Capung.

Sembari menunggu kaki-kaki beres, HM menyiapkan pelek Mugen CF48 ukuran 14x6 inci dengan ban Accelera 185/65 R14.

"Kalau Honda peleknya kudu tunernya Honda juga, hehehe..," kekehnya.

Cakep!

Interior Honda Civic Wonder Satrika. Rapi bikin betah liat
Kyn/Otomotifnet.com
Interior Honda Civic Wonder Satrika. Rapi bikin betah liat

Kemudian mesinnya oleh Capung dipasangkan karburator 2 barrel dari Weber DGV 36 Progressive, yang didapat dalam kondisi NOS.

"Lumayan sekarang tenaga mesinnya lebih enak," ucap Capung.

Selebihnya mesin di tune up dan dibereskan agar tidak bermasalah.

Nah, ada cerita unik nih!

"Pas gue lagi bawa ini mobil di daerah Ciledug (Tangerang, red), tiba-tiba saja mogok."

"Eh, ketika lagi nunggu orang bengkel datang, ada pak Asep nyamperin nanya-nanya mobil ini."

"Ternyata dari klub Civic Wonder SB3 Jakarta. Belakangan malah dapat aksesori SB3 dari dia," seru pemukim di Bintaro ini.

(BACA JUGA: Bukan Civic Bukan Accord, Sedan Honda Ini Tetap Kelihatan Ganteng)

Honda Civic WOnder 1987. Pasang jok Recaro LX di interio
Kyn/Otomotifnet.com
Honda Civic WOnder 1987. Pasang jok Recaro LX di interio

(BACA JUGA: Bikin Nganga, Honda Civic Tahun 2000 Laku Setengah Miliar, Begitu Diperhatiin Angkat Jempol)

Capung berhasil mendapatkan konsol boks dan board cover bagasi OEM SB3 dari pak Asep.

"Barang langka nih! Makanya langsung gue iyakan aja, biar makin lengkap juga nih mobil," tuturnya.

Itu namanya mogok membawa nikmat sob!

Lucunya, sekarang si 'setrikaan' ini malah lebih sering dipakai Capung daripada HM.

"Belum sempat pakai si setrikaan nih, lagi sibuk soalnya, hahaha..," gelak HM.

Jiaaaahhhhh! (Kyn/Otomotifnet.com)

Honda Civic Wonder 1987. Board cover bagasi dapat dalam kondisi NOS
Kyn/Otomotifnet.com
Honda Civic Wonder 1987. Board cover bagasi dapat dalam kondisi NOS

DATA MODIFIKASI

Pelek dan kaki-kaki:
Pelek Mugen CF48 14x6 inci, ban Accellera 185/65R14
Interior:
Konsol box OEM SB3 (NOS), board tutup bagasi belakang (NOS), Recaro LX fishnet
Mesin:
Carburator Weber DGV 36 Progressiv (NOS)

+ : Restorasi dan modifikasi untuk mengembalikan fungsi mobil
- : Masih ada beberapa part dan aksesori yang belum dapat

Honda Civic Wonder 1987. Dapat dalam kondisi utuh, tinggal beresin sedikit saja
Kyn/Otomotifnet.com
Honda Civic Wonder 1987. Dapat dalam kondisi utuh, tinggal beresin sedikit saja

Editor : Iday
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa