Untuk pemasangannya diawali membuka cover bodi depan dengan melepas 2 baut yang tersembunyi di balik windshield pakai obeng plus (Gbr.2).
Selanjutnya congkel perlahan dengan obeng min agar cover terbuka dengan aman (Gbr.3).
Setelah terbuka, buka baut windshield kanan dan kiri menggunakan kunci T10 (Gbr.4).
“Lalu pasang spion yang sudah ditambah braket, dan kencangkan kembali bautnya pakai kunci T10 (Gbr.5),” wanti Ikim, sapaan pebengkel yang bermarkas di Pondok Kopi, Duren Sawit, Jaktim.
Berikutnya tinggal pasang kembali yang tadi dilepas dan kencangkan bautnya.
(BACA JUGA: Lampu All New Honda PCX Kurang Terang? Pasang Lampu Tiga Warna, Tembus Aneka Cuaca)
Dan jangan lupa lepas spion bawaan yang menempel di setang, biar enggak jadi 4, hehee...
Mau ikutan tampil beda? Yuk! (Fajrin/OTOMOTIF)
RI Matic Shop & Service : 0811-8989-798
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR